Gara-gara Hal Ini, Wasit Penentu Gelar Liga 1 2018 Milik Persija Harus Siap-siap Diciduk Satgas Antimafia Bola

Katarina Erlita candrasari Senin, 18 Februari 2019 | 06:00 WIB
Wakil Ketua Satgas Antimafia Bola, Krishna Murti. (KOMPAS.COM)

BolaStylo.com - Wakil Ketua Satgas Antimafia Bola , Krishna Murti mengunggah postingan yang mengundang banyak tanya warganet di media sosial Instagram.

Dalam postingan yang diunggah pada Sabtu (16/2/2019) itu terlihat foto seorang wasit yang sedang adu pendapat dengan pemain Mitra Kukar.

Foto itu diambil ketika laga Persija Jakarta vs Mitra Kukar terselenggara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 9 Desember 2018 lalu.

Gelar Juara Liga 1 musim 2018 ditentukan dalam pertandingan tersebut. Beberapa keputusan wasit yang kontroversial terjadi dalam laga itu.

Uniknya keputusan itu lebih menguntungkan tim tuan rumah, Persija Jakarta.

Baca Juga : POPULER - 4 Tragedi Pilu di Dunia Olahraga , Mulai dari Tewasnya Emiliano Sala Hingga Pebalap yang Ditikam Debt Collector

Sehingga Persija bisa memenangkan pertandingan dan keluar sebagai juara Liga 1 musim 2018.

Seandainya waktu itu Persija mendapat hasil imbang atau bahkan kalah maka gelar juara akan menjadi milik PSM Makasar.

Dilihat dari postingannya, Krishna Murti tampaknya mencurigai wasit yang diketahu bernama Prasetya Hadi tersebut.

"Wasit, milih jujur atau ngaku? Apa bedanya jujur dengan ngaku?" tulis Krishna Murti.

"Kalau Jujur: bicara benar SEBELUM KENA. Kalau ngaku: bicara benar SETELAH KENA," tambahnya.

Baca Juga : 5 Potret Cantik Wanda Nara, Istri Mauro Icardi yang Kini Sedang Naik Daun

"Eh ada satu lagi, namanya TERCYDUK. Terserah mau Gak jujur, mau gak ngaku tapi tetep KENA #kmupdates," tulisnya lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Krishna Murti (@krishnamurti_bd91) on

 

Sontak postingan itu langsung menuai berbagai komentar dari netizen.

@kurusmanis: "Sikat pak!! Bersih-bersih sepak bola tanah air"

@gunawanbeatread: "Saya salut sama bapak polisi ini brantas mafia bola pak"

@muhammad_akbar210: "Sikat habis mafia bola pak"

@hermawanov: "Washit siap2 #Tercyduk semangat ndan @krishnamurti_bd91"

@hendridb: "Big respect buat kamu ndan @krishnamurti_bd91"

Baca Juga : Joko Driyono Dapat 3 Tuntutan dari Komunitas Sepak Bola Indonesia, Salah Satunya Mundur dari Jabatan Terkini



Source : instagram.com/krishnamurti_bd91
Penulis : Katarina Erlita candrasari
Editor : Katarina Erlita candrasari
Video Pilihan