Akun Fan Sepak Bola Vietnam Minta Suporter Indonesia Berhenti Membully di Media Sosial

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 26 Februari 2019 | 11:32 WIB
Timnas U-22 Indonesia merayakan keberhasilan mereka melangkah ke partai final Piala AFF U-22 2019. (Instagram / pssi__fai)

Beragam reaksi dan komentar dari suporter timnas U-22 Indonesia langsung membanjiri unggahan akun VietNam Football.

Bahkan serangan dari netizen Indonesia terus berlanjut hingga akun fanpage tersebut mengunggah postingan lain.

Baca Juga : Bantah Perintah Pelatih, Kepa Arrizabalaga Resmi Didenda Chelsea

Tak tahan dengan bully-an dari suporter timnas U-22 Indonesia, akun VietNam Football akhirnya menyampaikan sebuah permintaan.

Akun itu menyampaikan permintaan dalam bahasa Indonesia agar netizen tidak terus-terusan mem-bully mereka.

"Mari kita hentikan orang Indonesia. Saya tahu tim sepak bola negara baik sehingga Anda tidak perlu memarahi kami, jangan membuat foto buruk untuk negara Anda. Terima kasih," demikian tulis akun tersebut.

Sebelum Vietnam, akun fanpage sepak bola Kamboja, yakni Cambodian Football News & Troll, juga sempat menjadi korban serangan netizen Indonesia.

Terlepas dari itu, timnas Indonesia U-22 akan melawan Thailand dalam laga final Piala AFF U-22 2019 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Pehm, Kamboja, Selasa (26/2/2019).



Source : Tribun Jateng
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan