Diguyur Bonus Juara Piala AFF U-22 2019, Sani Rizki Bakal Belikan Rumah untuk Kedua Orangtuanya

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 2 Maret 2019 | 15:09 WIB
Sani Rizki berhasil mempersembahkan gelar juara Piala AFF U-22 pertama bagi timnas Indonesia. (Instagram / sanirizkifauzi20)

BolaStylo.com - Sani Rizki Fauzi berencana menggunakan bonus juara Piala AFF U-22 2019 untuk membelikan rumah kedua orang tuanya.

Sani Rizki Fauzi adalah pemain timnas U-22 Indonesia yang berasal dari keluarga sangat sederhana.

Ayah Sani Rizki, Edi Riyadi, diketahui pernah menjalani berbagai profesi untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Mulai dari bekerja di bangunan, tukang cat, tukang ojek, hingga mengurus kebun pernah dilakoni ayah Sani Rizki.

Selain itu, keluarga Sani juga saat ini diketahui masih tinggal di rumah kontak.

Baca Juga : Cetak Gol di Final Piala AFF U-22 2019, Bakat Sepak Bola Sani Rizki Sudah Mengalir dari Darah Sang Ibu

Hal itu diungkapkan sang ayah, Edi, ketika hadir dalam acara pemberian penghargaan Sani di Brimob Polda Metro Jaya pada Jumat (1/3/2019).

Edi berharap prestasi yang ditorehkan Sani bisa mengubah keadaan keluarganya suatu saat nanti.

“Harapan saya, Pak (Argo Yuwono), bukannya saya mau dikasihani. Maaf Pak, tapi sampai sekarang kami masih kontrak (rumah), digadai dalam waktu dua tahun,” kata Edi dikutip BolaStylo.com dari Tribun Jakarta, Sabtu (2/3/2019).

“Ya, mudah-mudahan saya mengaharap dari anak saya punya rezeki lebih. Dan mudah-mudahan anak saya dikasih rezeki yang banyak, memiliki umur yang panjang dan tambah semangat,” sambungnya.



Source : Tribun Jakarta
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan