Diduga Selingkuh, Karier Mantan Penggawa Timnas Kolombia Ini Hancur Seketika

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 10 Maret 2019 | 15:37 WIB
Mantan pemain timnas Kolombia, Leonel Alvarez (tengah). (GOLDER'S NEWS & SPORT LTD.)

BolaStylo.com - Karier mantan pemain timnas Kolombia, Leonel Alvarez, hancur lebur akibat kelakuannya berselingkuh dengan istri pemainnya.

Leonel Alvarez adalah mantan pemain sepak bola yang juga pernah memperkuat timnas Kolombia pada era 1985-1997.

Selama memperkuat timnas Kolombia, Leonel Alvarez tercatat sudah tampil sebanyak 101 pertandingan termasuk Piala Dunia 1990 dan 1994.

Setelah pensiun sebagai pesepak bola, mantan pemain timnas Kolombia itu sempat beberapa kali menangani klub.

Baca Juga : Heboh, Kevin Sanjaya Kepergok Jalan Bareng Sosok Wanita Misterius Ini

Terakhir, Alvarez menjadi pelatih klub yang berbasis di Paraguay, Libertad.

Namun karier Alvarez di klub tersebut hancur seketika akibat tindakannya sendiri.

Dilansir BolaStylo.com dari The Sun, Alvarez diduga terlibat skandal dengan Patty Gonzalez, istri dari pemainnya sendiri, Edgar Benitez.

Baca Juga : Thibaut Courtois Buka Suara soal Hubungannya dengan Presenter TV asal Spanyol

Pria berusia 53 tahun itu diduga telah berselingkuh hingga berhubungan badan dengan Patty Gonzalez.

Mengenai kabar tersebut, Patty Gonzalez sempat membantah isu itu lewat media sosial.

Akan tetapi, pihak klub Libertad mengambil langkah tegas untuk menyelesaikan skandal tersebut.

Baca Juga : Ini Satu Hal yang Ditekankan Pelatih Des Walker kepada Skuat Garuda Select

Pihak manajemen klub melarang Alvarez untuk memasuki stadion milik klub Libertad.

Hal itu disampaikan asisten Alvarez, yakni Ruben Dario Bedoya, kepada awak media setempat.

"Kami datang latihan pada pagi hari tetapi mereka tidak membiarkan kami masuk," ujar Ruben dikutip BolaStylo.com dari The Sun.

Baca Juga : Video - Wakil Jepang Hampir Curangi Ahsan/Hendra di Semifinal All England 2019

"Tampak tidak profesional bagi kami, itu adalah perlakuan yang mengejutkan. Itu mengejutkan kami karena jika keputusan sanksi telah dibuat, seseorang akan mendapat izin untuk masuk dan mengemasi barang-barang mereka. Ini tidak sopan," ungkap Ruben.

Sementara itu pihak klub Libertad memutuskan untuk mengakhiri kontrak Alvarez karena kasus skandal tersebut.

"Sudah diputuskan untuk mengakhiri hubungan kerja dengan Leonel Alvarez dan staf teknisnya. Alvarez memiliki serangkaian kewajiban, salah satunya berkaitan dengan hubungannya dengan pemain. Dia tidak mencerminkan hal itu dalam klub," demikian kata kuasa hukum Libertad, Gerardo Acosta.



Source : thesun
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan