BolaStylo.com - Barcelona Vs Olympique Lyon Liga Champions, 10 tahun yang lalu Lionel Messi usia 21 tahun bikin kocar-kacir pertahanan Les Gones sebelum cetak gol.
Laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Barcelona versus Olympique Lyon bangkitkan kenangan Lionel Messi 10 tahun yang lalu.
Pada 2009, Lionel Messi muda sukses mengobrak-abrik pertahanan Olympique Lyon sebelum sukses menuliskan namanya di papan skor.
Momen tersebut terjadi kala Barcelona menjamu wakil Perancis di Stadion Camp Nou pada ajang Liga Champions pada 2009 silam.
Pada Kamis (14/3/2019) nanti, kedua tim akan kembali dipertemukan juga di stadion dan dalam ajang yang sama.
Baca Juga : Gelar Pesta Pernikahan, Sergio Ramos akan Menyewa Aerosmith atau AC/DC
Sebelumnya, melakoni leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2018-2019 di Lyon Olympic Stadium, Barca hanya memperoleh hasil imbang.
Berstatus sebagai tuan rumah, tim asuhan Bruno Genesio hanya mampu meredam ketajaman para penyerang El Barca.
Pertandingan pada saat itu berakhir dengan kedudukan sama kuat, yakni 0-0.
Source | : | bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Muhammad Shofii |