Maksimalkan Pemulihan Pasca Sembuh dari Kanker, Lee Chong Wei Terpaksa Gagal Comeback

Katarina Erlita candrasari Jumat, 15 Maret 2019 | 16:58 WIB
Lee Chong Wei (foto : bolasport.com)

BolaStylo.com - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, harus mengurungkan niatnya untuk kembai bertanding karena masalah kesehatan.

Lee Chong Wei memang sempat menderita kanker hidung pada 2018 lalu.

Asosiasi Bulutangkis Malaysia (BAM) mengkonfirmasi bahwa Chong Wei menderita kanker hidung stadium awal.

Karena kondisi fisiknya, pebulutangkis berusia 36 tahun itu memutuskan untuk mundur dari keikutsertaannya di Kejuaraan dunia di Nanjing, China serta Asian Games 2018.

Lee Chong Wei pun memilih untuk melakukan pengobatan di Taiwan selama dua bulan.

Setelah menjalani pengobatan, Chong Wei dinyatakan sembuh dan siap kembali berlatih.

Pebulu tangkis sektor tunggal putra tersebut sudah absen di kejuaraan bulu tangkis dunia sejak Juli tahun lalu karena penyakit kanker hidung tersebut.

Lee Chong Wei direncanakan akan tampil kembali pada turnamen All England 2019 lalu untuk melakoni comeback. Sayangnya rencana tersebut gagal terwujud.

Kali ini, Chong Wei juga tampaknya akan menunda lagi laga comebacknya yang sudah direncanakan akan terwujud pada Malaysia Open 2019, bulan April mendatang.

Hal itu tekah dikonfirmasi oleh Presiden BAM, Datuk Seri Norza Zakaria.

Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei.

"Kemungkinan dia tidak bermain di Malaysia Open sangat besar.Saya tidak berpikir bahwa fisik dia sudah pulih secara penuh," ujar Norza Zakaria dilansir dari Malaymail.

"Dia perlu berlatih dengan benar karena Malaysia Open adalah sebuah turnamen yang sangat penting. Fan harus lebih menurunkan ekspektasinya," ujarnya menambahkan.

Lee Chong Wei dikabarkan masih memiliki kesempatan untuk berkompetisi di Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.

Tetapi ia harus berhadapan dengan para wakil Malaysia lainnya dengan ranking yang lebih baik.

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Lee Chong Wei Kemungkinan Besar Menunda Laga Comebacknya Lagi



Source : BolaSport.com
Penulis : Katarina Erlita candrasari
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan