Bolastylo.com - Anda tentu tidak asing dengan penggunaan cotton bud untuk membersihkan kotoran telinga.
Namun anda perlu berhati-hati jika tak ingin kejadian ini menimpa anda.
Seorang pria di Inggris mengalami infeksi otak karena kesalahan penggunaan cotton bud.
Pria berusia 31 tahun ini rupanya tak sengaja meninggalkan ujung kapas cotton bud di dalam telinganya selama 5 tahun!
Kondisi ini pertama kali diketahui ketika sang pria yang tak disebutkan namanya itu dibawa ke ICU setelah mengalami kejang-kejang dan pingsan.
Padahal, kondisi pria ini baik-baik saja sebelumnya.
Pria ini hanya memiliki satu keluhan saja yaitu rasa sakit yang terkadang muncul dan kehilangan pendengaran di telinga sebelah kirinya selama 5 tahun.
4 hari sebelum dia dilarikan ke rumah sakit, rasa nyeri di telinganya merambat menjadi sakit kepala hebat disertai mual dan muntah.
Dia juga sering kali melupakan nama-nama orang yang dikenalnya.
Dokter pun akhirnya memeriksa kepala sang pria dengan menggunakan CT Scan.
Dokter menemukan adanya 2 abses berisi nanah di permukaan otak sang pria tepatnya di dasar tulang tengkoraknya.
Berdasarkan laporan Live Science pada Selasa (12/3), di dalam telinga pria itu berkembang otitis eskterna nekrotikans.
Infeksi itu mula-mula menyerang saluran telinganya sebelum akhirnya menginfeksi tulang di dasar tengkoraknya.
Lebih lanjut, dokter juga menemukan sumbatan di telinga kiri sang pria yang setelah diperiksa merupakan ujung cotton bud yang telah tertinggal di telinga pria tersebut selama 5 tahun.
Beruntung bagi pria itu, dia bisa pulih penuh setelah operasi kecil dilakukan untuk mengeluarkan kapas.
Selanjutnya dia diberi antibiotik selama dua minggu secara intensif untuk memastikan bahwa tidak ada lagi infeksi dalam telinganya.
Penggunaan cotton buds memang tidak disarankan untuk membersihkan telinga bagian dalam.
Seringkali, cotton bud hanya akan mendorong kotoran telinga masuk lebih jauh ke dalam telinga anda.
Sebagai alternatif, anda bisa memasukkan dua hingga tiga tetes minyak zaitun atau almond ke telinga Anda dua kali sehari selama beberapa hari.
Jika tidak, Anda dapat mengunjungi apoteker untuk obat tetes telinga untuk melembutkan kotoran telinga anda.
Anda juga bisa menemui dokter untuk menyiram atau menghisap kotoran telinga jika Anda benar-benar terganggu dengan keberadaan kotoran telinga itu.
Source | : | Suar.ID |
Penulis | : | Nina Andrianti Loasana |
Editor | : | Nina Andrianti Loasana |