Permen Karet Bekas Sir Alex Ferguson di Manchester United Laku Terjual Rp 7,2 Miliar

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 21 Maret 2019 | 09:55 WIB
Mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson. (TWITTER.COM/UEFA)

BolaStylo.com - Sisa permen karet mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, baru saja terjual di situs jual beli online eBay dengan harga yang cukup fantastis.

Ketika masih melatih Manchester United, Sir Alex Ferguson dikenal sebagai pelatih yang terbiasa mengunyah permen karet di pinggir lapangan.

Menurut laporan Sport Bible, Ferguson diketahui sudah menghabiskan setidaknya tiga ribu pak permen karet selama menlatih Manchester United.

Belakangan ini, gumpalan permen karet bekas Ferguson saat terakhir kali menukangi Manchester United, kabarnya telah laku terjual.

Baca Juga : Video - Gol Brylian Aldama yang Menyelamatkan Garuda Select dari Kekalahan Lawan Huddersfield U-18

Sisa permen karet yang dimaksud adalah saat Ferguson mendampingi tim Setan Mewah melawan West Bromwich Albion di Stadion The Hawthorns pada 19 Mei 2013.

Bekas permen karet tersebut sebelumnya ditemukan oleh seorang fan Manchester United seusai laga melawan West Brom yang berakhir imbang 5-5.

Setelah itu, fan tersebut memasang iklan di Ebay untuk menjual bekas permen karet Ferguson dengan melelangnya.

Baca Juga : Hasil Garuda Select Vs Huddersfield U-18 - Gol Dramatis Brylian Aldama di Akhir Laga Selamatkan dari Kekalahan

Bekas permen karet Ferguson itu dijual dengan dibingkai rapih dalam sebuah bingkai kaca.



Source : The Sun,Sportbible
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Nina Andrianti Loasana
Video Pilihan