Video Tekel Horor Pemain Debutan Serbia terhadap Bintang Timnas Jerman

Eko Isdiyanto Kamis, 21 Maret 2019 | 14:33 WIB
Gelandang timnas Serbia, Milan Pavkov, menginjak kaki kiri winger Jerman, Leroy Sane, saat keduanya bertemu di laga persahabatan pada Kamis (21/3/2019), di Volkswagen Arena, Wolfsburg. (TWITTER.COM/FARHAAN_BWFC2)

BolaStylo.com - Leroy Sane mendapat tekel horor saat membela timnas Jerman melawan Serbia pada laga persahabatan di Wolfsburg, Kamis (21/3/2019).

Kejadan tak mengenakan dialami oleh pemain sayap timnas Jerman, Leroy Sane saat membela negaranya dalam laga persahabatan.

Leroy Sane mendapat tekel horor dari pemain timnas Serbia, Milan Pavkov pada laga yang digelar di Stadion Volkswagen Arena.

Pada laga tersebut, timnas Jerman hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Serbia.

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, tekel horor yang dilakukan pemain debutan Serbia itu hampir mencederai Sane.

Baca Juga : Ezra Walian Kembali Mendapat Batu Sandungan saat akan Membela Timnas U-23 Indonesia

Tekel horor tersebut mengenai tulang engkel Sane, beruntung pemain Manchester City itu tidak cedera parah.

Menyusul kejadian itu, ia kemudian ditarik keluar di akhir laga dan digantikan oleh Nico Schulz.

Pasca pertandingan, pesepak bola berusia 23 tahun itu membeberkan kondisinya setelah menerima tekel horor.

Ia mengaku kondisi engkelnya baik-baik saja dan merasa snenag dengan penampilannya.

Baca Juga : Jelang Kualifikasi Piala Asia U-23 2020, Timnas Thailand Justru Kehilangan Tiga Pilar Utama

"Semuanya baik-baik saja dengan engkel saya. Saya sangat senang dengan penampilan saya," ucap Sane

"Kami punya momen yag mengesankan, tetapi ingin melakukan lebih.

"Saya mencoba untuk membuat tim memiliki kemajuan, kami akan melihatnya laga pada Minggu nanti." ucapnya lagi.

Meski Sane tidak mengalami cedera, pelatih timnas Jerman mengutuk keras tekel horor yang dilakukan oleh pemain debutan timnas Serbia.

Baca Juga : Valencia Terlibat Duel dengan DC Comics Gara-gara Logo Kelelawar

Joachim Loew menyebut tekel tersebut bisa saja merusak tulang kaki anak asuhnya tersebut.

"Sane sungguh beruntung tidak cedera, tetapi pelanggaran itu bisa merusak tulangnya," ucap Joachim Loew.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan