Bawa Pemain Bintang, Timnas U-23 Malaysia Buktikan Kekuatan di Grup J

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 24 Maret 2019 | 06:42 WIB
Para pemain timnas U-23 Malaysia saat bertanding melawan timnas U-23 Jepang dalam babak 16 besar Ai (bagasreza)

BolaStylo.com - Timnas U-23 Malaysia sempat bernasib kurang baik di Piala AFF U-22 2019 silam,kini bangkit di laga perdana grup J kualiafikasi Piala Asia U-23 2020.

Berangkat dengan skuat tanpa bintang, skuat asuhan  Ong Kim Swee itu gagal di babak penyisihan grup.

Malaysia gagal menembus babak semifinal usai kalah poin dari Timnas U-23 Indonesia.

Gagal di Piala AFF U-22 2019, Kim selaku pelatih pun menyatakan jika target mereka sesungguhnya adalah Piala Asia U-23 2020.

Menunjukkan keseriusannya, Kim pun membawa empat pemain bintang untuk bersaing bersama China, Filipina dan Laos di Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 grup J.

Baca Juga : Catat! 3 Ganda Putra Ternama Indonesia Akan Kembali Berkompetisi pada Turnamen Ini

Syamer Kutty Abba, Akhyar Abdul Rashid, Safawi Rasid dan Syahmi Safari adalah para pemain bintang yang dibawa oleh Kim.

Membawa para bintang mereka, Timnas U-23 Malaysia berhasil membuktikan kekuatan di Grup J pada laga perdananya.



Source : AFC
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan