BolaStylo.com - Salah satu pemain Timnas Indonesia, Greg Nwokolo menyampaikan opininya terkait suporter di Indonesia.
Timnas U-23 Indonesia memang baru saja mengalami kegagalan pada ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Vietnam.
Dalam laga tersebut Timnas U-23 Indonesia asuhan Indra Sjafri dipastikan gagal setelah tak berhasil menuai poin hingga laga kedua.
Egy Maulana dkk tercatat kalah pada laga pertama, Jumat (22/3/2019) 0-4 dari Thailand dan kalah 0-1 dari Vietnam pada Minggu (24/3/2019).
Hasil itu membuat Indonesia kehilangan tempat karena kalah poin meski masih ada satu pertandingan tersisa.
Baca Juga : Pengakuan Jujur Pelatih Timnas U-23 Vietnam Usai Berhasil Taklukan Indonesia, Ternyata....
Melihat fenomena kekalahan Timnas U-23 Indonesia, Greg Nwokolo kemudian memberikan opini lewat media sosial pribadinya.
Pemain yang pernah membela Timnas Indonesia hingga klub luar negeri itu menyatakan perbedaan suporter antara Indonesia dan Thailand.
Menurut Greg, suporter Thailand lebih mendukung para pemain apapun hasilnya.
Sementara suporter Indonesia cenderung memuji dan mendukung saat pemain menang.
Source | : | instagram.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |