Bek Arema FC, Hamka Hamzah Semakin Lekat dengan Sosok Sergio Ramos

Eko Isdiyanto Sabtu, 30 Maret 2019 | 17:40 WIB
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, dalam laga pekan ke-23 Liga Spanyol melawan Atletico Madrid di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, 9 Februari 2019. (TWITTER.COM/REALMADRID)

BolaStylo.com - Hamka Hamzah cetak gol berkelas di Piala Presiden 2019, sebutan Sergio Ramos Indonesia pun semakin lekat dengannya.

Sebutan Sergio Ramos Indonesia semakin lekat dengan bek Arema FC, Hamka Hamzah.

Hal ini tak lepas dari gol yang dicetak Hamka Hamzah pada babak delapan besar Piala Presiden 2019.

Laga tersebut mempertemukan Bhayangkara FC versus Arema FC pada Sabtu (30/3/2019) di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.

Pada pertandingan tersebut tim berjuluk Singo Edan mampu mengatasi perlawanan juara grup B Piala Presiden 2019.

Baca Juga : Video - Gol Berkelas Striker Tertukar Arema FC, Hamka Hamzah Kolongi Kiper Lawan

Bhayangkara FC takluk dengan skor cukup mencolok yakni 0-4, Makan Konate menjadi aktor kemenangan Arema FC dengan brace yang ia cetak.

Satu gol lain dicetak oleh penyerang muda asal Jayapura, Ricky Kayame di menit akhir laga.

Sementara satu gol lainnya tercipta dari sosok yang disebut sebagai striker yang tertukar.

Siapa lagi kalau bukan palang pintu tangguh Arema FC, Hamka Hamzah.

Baca Juga : 3 Kartu As Madura United yang Harus Diwaspadai Persela Lamongan di 8 Besar Piala Presiden 2019

Mantan pemain Persija Jakarta itu sukses mencetak gol yang membuat dirinya semakin lekat dengan bek Real Madrid, Sergio Ramos.

Hamka Hamzah berhasil mencetak gol berkelas melalui sundulan keras yang tak mampu dibendung kper Bhayangkara FC.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PIALA PRESIDEN 2019 (@pialapresiden_2019) on

Bahkan, bola hasil sundulan Hamka sempat terlebih dahulu mengolongo Wahyu Tri Nugroho sebelum menggetarkan jala gawang tim lawan.

Gol Hamka di menit ke-39 itulah yang membuat sosok Hamka semakin lekat dengan Sergio Ramos.

Baca Juga : Hasil India Open 2019 - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti Pastikan Indonesia Miliki Dua Wakil di Final

Perlu diketahui bahwa dua sosok berposisi pemain bertahan ini kerap menciptakan gol lewat sundulan kepala mereka.

Kedua pemain ini juga sama-sama memgang ban kapten tim, Ramos untuk Real Madrid sementara Hamka untuk Arema FC.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Libero_idn (d/h @libero_id) (@libero_idn) on

Tak heran para penggemar sepak bola Tanah Air menyebut Hamka sebagai sosok Sergio Ramos Indonesia.

Kemenangan atas Bhayangkara FC sekaligus membawa tim asuhan Milomir Seslija melaju ke babak semifinal turnamen ini.

Berikut beberapa tanggapan netizen Tanah Air atas gol memukau Hamka Hamzah tersebut.

Baca Juga : Sedang Berlangsung, Live Streaming Final Piala Presiden Esport 2019 Hari Pertama

@jumari_atha_: "Sergio Ramos nya Indonesia,"

@syauqiramadhan17: "Sergio ramos indonesia,"

@limabelas_: "Sergio Ramos dgn kearifan lokal,"

@zhenxhan: "Ramos Indonesia."

@morisakigoalkeeper: "Sergio Hamka Ramos,"

@dadansujaya: "El capitano,"

@abidbaharx: "Striker yg tertukar,"

Baca Juga : Awal Mula Muncul Ide Hujan Boneka pada Laga Persebaya Surabaya Vs Tira-Persikabo

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal 10 pertandingan BIGMATCH yang akan tayang di tv nasional bulan April 2019. . Jagoan kalian main kapan nih? #live #matchday #schedule

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan