Biasakan Minum Air Putih Setelah Bangun Tidur dan Rasakan 5 Manfaat Ini

Katarina Erlita candrasari Minggu, 31 Maret 2019 | 21:05 WIB
ilustrasi minum air putih (Pexels/Daria Shevtsova)

BolaStylo.com - Ada baiknya biasakan minum air putih setelah bangun tidur, karena kebiasaan itu akan membawa banyak manfaat bagi tubuh Anda.

Tubuh kita membutuhkan air sebagai alat pengangkut oksigen serta nutrisi-nutrisi lainnya.

Air akan mengantarkan nutrisi ke sel-sel, dan membawa pergi kotoran dari sel ke luar.

Dengan begitu proses pencernaan dan peredaran darah dalam tubuh Anda akan menjadi lancar.

Tidak heran jika air menjadi cairan penting yang harus selalu tersedia dalam tubuh.

Coba minumlah air putih secukupnya, sebelum menyikat gigi di pagi hari.

Setelah bangun tidur adalalah waktu yang tepat untuk minum air putih, karena saat itu perut kita masih kosong.

Berikut 5 manfaat minum air putih setelah bangun tidur, dilansir dari Bobo.id:

1. Menjaga metabolisme dan mencegah gangguan pencernaan

Dengan minum air putih, usus besar di tubuh kita jadi lebih siap untuk menyerap nutrisi.

Minum air putih di pagi hari juga bisa mencegah asam lambung naik. Sehingga mencegah gangguan pencernaan.

Metabolisme yang baik memengaruhi sistem pencernaan yang baik juga.

2. Membantu menghilangkan racun dalam tubuh

Saat kita tidur, tubuh masih bekerja dan mengeluarkan racun dari tubuh kita.

Dengan minum air putih setelah bangun tidur maka membantu membersihkan racun ini.

3. Menyehatkan kulit dan rambut

Kekurangan cairan bisa menyebabkan dehidrasi dan kulit serta rambut menjadi kering.

Minum air di pagi hari bisa membantu meningkatkan aliran darah di kulit.

Selain itu air putih akan memberi cukup nutrisi untuk rambut agar tidak mudah rapuh

4. Mencegah batu ginjal dan infeksi kandung kemih

Minum air putih saat perut kosong bisa mengencerkan asam yang jadi penyebab batu ginjal.

Jika kita minum air sesuai dengan kebutuhan tubuh, kita bisa terlindung dari infeksi kandung kemih yang disebabkan racun di tubuh.

5. Meningkatkan daya tahan tubuh

Minum air putih saat perut kosong membantu menyeimbangkan sistem limfatik.

Sistem limfatik adalah sistem yang berhubungan dengan cairan getah bening di tubuh.

Ini bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun di tubuh kita.

Artikel ini telah tayang di Bobo.id dengan judul Biasakan Minum Air Putih Setelah Bangun Tidur, yuk! Ini Manfaatnya

 
 
 
View this post on Instagram

Manchester United sekarang memiliki 4 pemain yang sudah mengoleksi minimal 10 gol di Premier League 2018-2019. . Selain Rashford dan Martial, juga ada Paul Pogba (11 gol) dan Romelu Lukaku (12). . Kuartet Rashford-Martial-Pogba-Lukaku menyumbang 43 gol, sekitar 72% dari koleksi total Manchester United (60) di Liga Inggris musim ini. . Sudah hampir seperempat abad Manchester United tidak menorehkan prestasi seperti ini. . Terakhir kali Manchester United memiliki 4 pemain yang mencetak 10 gol atau lebih di Liga Inggris adalah pada musim 1995-1996. . Ketika itu Paul Scholes (10), Andy Cole (11), Ryan Giggs (11), dan Eric Cantona (14) mencetak total 46 gol. . Mereka menyumbang sekitar 63% dari total gol yang dicetak Manchester United di Premier League 1995-1996 (73). #manchester #united #manchesterunited #manutd #marcusrashford #anthonymartial #paulpogba #romelulukaku #thereddevils

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : Bobo.grid.id
Penulis : Katarina Erlita candrasari
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan