BolaStylo.com - Bambang Pamungkas baru-baru ini merilis sebuah tulisan berjudul "Saya adalah Generasi yang Gagal" dalam blog pribadinya.
Bambang Pamungkas adalah salah satu sosok pesepak bola yang juga gemar menulis.
Pesepak bola bernomor punggung 20 itu kerap menuliskan pemikiran dan opininya lewat blog pribadinya.
Kali ini pada satu April 2019 Bambang mempromosikan tulisan lamanya terkait Piala AFF 2012.
Berjudul "Saya Adalah Generasi yang Gagal" Bambang menuliskan kisahnya kala menjadi pemain Timnas Indonesia hingga memutuskan pensiun di tahun 2012 dari Timnas Indonesia.
Bambang menceritakan perihal keputusannya bergabung ke Tim Nasional Indonesia kala itu bukanlah hal yang mudah.
Baca Juga : Kulit Wanita Arab Diklaim Paling Sehat, 4 Hal Ini Ternyata Rahasianya
Ia harus melwati pertentangan salah satunya dengan pihak klub, terlebih masa itu Indonesia memang tengah dalam masa dualisme kompetisi.
Selain itu Bambang juga harus bertarung dengan komentar negatif perihal ornag yang menyebutnya penghianat dan segala risikonya.
Usai memutuskan membela Timnas Indonesia kala itu, Bambang juga telah bertekad untuk pensiun dari Timnas pada Piala AFF Cup 2012.
Source | : | bambangpamungkas20.com |
Penulis | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Editor | : | Muhammad Shofii |