Komentar Viktor Axelsen untuk Jonatan Christie Banjir Apresiasi dari Netizen

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 13 April 2019 | 09:30 WIB
Jonatan Christie (kanan) menjabat tangan Viktor Axelsen (kiri) setelah berduel sengit pada laga perempat final Singapore Open 2019, Jumat (12/4/2019) (BADMINTON INDONESIA)

Bolastylo.com - Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mendapatkan apresiasi dari netizen setelah mengungkapkan pendapatnya terkait permainan Jonatan Christie.

Viktor Axelsen berhasil memastikan diri melaju ke semifinal Singapore Open 2019 usai mengalahkan Jonatan Christie pada fase perempat final, Jumat (12/4/2019).

Bertanding di Singapore Indoor Stadium, Viktor Axelsen menghentikan perlawanan Jonatan Christie lewat drama rubber game selama 80 menit dengan skor akhir 22-24, 21-18, 24-22.

Seusai berlaga, Viktor Axelsen lantas mengungkapkan pendapatnya terkait penampilan Jonatan Christie pada perempat final Singapore Open 2019.

Baca Juga : Viktor Axelsen Puji Permainan Jonatan Christie di Singapore Open 2019

Melalui akun Instagram miliknya, Axelsen mengakui bahwa Jonatan telah menyuguhkan permainan menarik pada laga tersebut.

Pujian itu disampaikan Axelsen mengingat dirinya sempat kewalahan menghadapi Jonatan hingga kehilangan poin pada gim pertama.

"Sulit untuk menang melawan Jonatan hari ini, dan kita semua bisa menang sebelum pertandingan berakhir," tulis Axelsen.

Baca Juga : Kiper Iran Lelang Sarung Tangan yang Dipakai untuk Tepis Penalti Ronaldo di Piala Dunia

Bahkan Axelsen merasa tertantang untuk kembali melawan Jonatan setelah melakoni pertandingan tersebut.

"Sekali lagi terima kasih kepada Jonathan karena telah memainkan permainan yang menurut saya sangat menarik."

"Saya sudah menantikan yang berikutnya. Saatnya istirahat dan bersiap untuk pertandingan besok."

Baca Juga : Cristiano Ronaldo Banjir Pujian Usai Bikin Wajah Maskot Pertandingan Berubah Ceria

Kalimat pujian Axelsen untuk Jonatan itu pun menuai apresiasi dari netizen Indonesia.

Mereka mengaku kagum dengan sikap rendah hati dan rasa hormat yang ditunjukkan Axelsen setelah menang atas Jonatan.

@asrullah_said: "Saya dari Indonesia dan saya harus memberikan rasa hormat saya kepada Anda. Semoga Anda beruntung. Berharap Anda akan bertemu dengan Anthony Ginting pada laga final"

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by viktoraxelsen (@viktoraxelsen) on

@ayukwidyas: "Sikapmu begitu baik @viktoraxelsen terima kasih"

@andyyjt: "Selamat, sikap yang baik Axelsen, pertandingan yang menarik"

@nur_aprilia: "Hormat untuk @viktoraxelsen. Pemain yang berkelas menurutku"

@elga_os: "Sikap positif mengarah pada kinerja positif. Selamat @viktoraxelsen"



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan