Pernah Dicoret Indra Sjafri, Pemain Didikan Akademi CD Leganes Ini Coba Peruntungan Masuk Skuat Timnas U-18 Indonesia Era Fakhri Husaini

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 23 April 2019 | 10:28 WIB
Pemain yang mengikuti seleksi timnas U-19 Indonesia, Khairul Imam Zakiri. (CHRISTINA KASIH/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com- Pemain Indonesia yang kini menimba ilmu di Akademi CD Leganes masuk dalam daftar pemain yang mengikuti seleksi Timnas U-18 Indonesia saat ini.

Pemain jebolan akademi Spanyol itu kini kembali dipanggil mengikuti seleksi Timnas U-18 Indonesia setelah sebelumnya sempat mencoba di era Indra Sjafri.

Sebelum mengikuti seleksi era Fakhri Husaini, Khairul sempat dipanggil Indra Sjafri untuk mengikuti seleksi skuat Piala Asia U-19 2018 silam.

Sayang, kala itu nama Khairul tercoret dan tak masuk dalam 23 pemain yang menjalani laga Piala Asia U-19 2018.

Kini, setelah berganti era, Khairul kembali mengadu keberuntungan dan kemampuannya.

Khairul kembali dipanggil bersama 43 pemain lainnya untuk seleksi Timnas U-18 Indonesia era Fakhri Husaini.

Baca Juga : Ditengah Terpaan Isu Video Panas, Jonatan Christie Sibuk Waspadai Wakil Jepang

Pelatih Timnas U-18 Indoensia saat ini, Fakhri Husaini memang tengah sibuk melangsungkan seleksi.

Fakhri kini bertugas menyeleksi pemain untuk masuk dalam skuat asuhannya demi kepentingan kompetisi Piala AFF U-18 2019 di Vietnam mendatang.

Khairul Imam Zakiri sedang berlatih di Real Valladolid



Source : instagram.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan