Kesempatan Emas Menghampiri, Empat Pemain Garuda Select Bakal Berlatih bersama Klub Inggris

Aziz Gancar Widyamukti Selasa, 23 April 2019 | 19:46 WIB
Garuda Select menimba ilmu sepak bola di Inggris. (INSTAGRAM.COM/GARUDASELECT.TEAM)

BolaStylo.com - Sebanyak empat pemain Garuda Select mendapatkan kesempatan langka ketika mereka mengikuti program latihan dan laga uji coba di Inggris.

Kesempatan emas itu menghampiri lantaran Garuda Select tampil begitu superior saat melawan Queens Park Rangers U-18.

Pada pertandingan itu, Garuda Select sukses membantai Queens Park Rangers U-18 tanpa ampun dengan skor 4-0.

Baca Juga : Sejumlah Pemain Bintang Liga Inggris Terlibat Permainan Cabul di Grup WhatsApp

Dua dari empat gol kemenangan Garuda Select saat itu tercipta berkat kontribusi Mochammad Supriadi.

Sedangkan dua gol lainnya lahir dari sepakan Bagus Kahfi dan Sutan Zico.

Baca Juga : Wanda Nara Menangis Ceritakan Masalah dengan Adik Mauro Icardi Saat Siaran Langsung di TV

Penampilan mengagumkan yang ditunjukkan Garuda Select saat itu ternyata mencuri perhatian dari pihak klub lawan.

Dilansir BolaStylo.com dari akun Instagram @mysupersoccer, sebanyak empat pemain Garuda Select berkesempatan berlatih dengan Queens Park Rangers U-18.

Baca Juga : Momen Gonzalo Higuain Banting Rompi dan Botol karena Kesal Diganti

Empat pemain yang dimaksud adalah Bagus Kahfi, Brylian Aldama, Mochammad Supriadi, dan Fajar Faturrahman.

Hal ini tentunya menjadi kesempatan emas sekaligus modal penting bagi pemain Garuda Select tersebut dalam kariernya sebagai pesepak bola.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Super Soccer TV (@mysupersoccer) on

Empat pemain Garuda Select tersebut akan mengikuti latihan bersama Queens Park Rangers sepanjang pekan ini.

Harapannya, kesempatan langka ini dapat membantu mengembangkan kemampuan sepak bola keempat pemain tersebut.

Selanjutnya, Garuda Select akan menghadapi Nottingham Forest U-18 pada Kamis (25/4/2019) pukul 20.30 WIB.



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Muhammad Shofii
Video Pilihan