Hasil New Zealand Open 2019 - Tambah 2 Lagi, Indonesia Pastikan Punya 6 Wakil di Perempat Final Besok!

Ananda Lathifah Rozalina Kamis, 2 Mei 2019 | 17:05 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianto, mengembalikan kok ke arah Rohan Kapoor/Kuhoo Garg (India) pada babak pertama Kejuaraan Asia 2019 yang berlangsung di Wuhan Sports Center Gymnasium, Selasa (23/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Hasil New Zealand Open 2019 menunjukkan Indonesia berhasil menambah kembali jumlah wakil yang lolos ke babak perempat final.

Hasil New Zealand Open 2019 menunjukkan kondisi positif bagi beberapa wakil Indonesia.

Hasil New Zealand Open 2019 menunjukkan dua kemenangan tambahan para wakil Indonesia.

Sebelumnya, berdasarkan hasil New Zealand Open 2019 beberapa saat lalu, Indonesia berhasil meloloskan empat wakil yakni Jonatan Christie, Gregoria Mariska, Anthony Sinisuka Ginting dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Kini, hasil New Zealand Open 2019 babak kedua menunjukkan Indonesia kembali berhasil menambah dua amunisi yang lolos babak kedua pada Kamis (2/5/2019).

Baca Juga : Kondisi Terkini Arisa Higashino Usai Alami Cedera Horor, Sudah Lepas Gips dan Bisa Lakukan Hal Ini

Dua wakil ganda campuran Indonesia yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dipastikan menyusul keempat rekannya ke babak perempat final.

Hafiz/Faizal lolos usai menaklukan wakil Australia, Mitchell Wheller/Hsuan-Yu Wendy Chen dengan skor 21-12, 21-13.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, saat berhadapan dengan Zhang Nan/Li Yinhui (China) pada babak kesatu Kejuaraan Asia 2019, di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Selasa (23/4/2019).

Sedangkan Praveen/Melati lolos usai menaklukan wakil New Zealand Dhanny Oud/Jasmin Chung Man Ng dengan skor kembar 21-12, 21-12.

Sementara dua ganda campuran Indonesia berhasil, satu tunggal putri Indonesia, Fitriani harus gagal usai kalah dari wakil Jepang, Aya Ohori.

Selain itu, tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto yang bertanding di partai terakhir juga gugur usai ditaklukan wakil India, Prannoy H.S.

Hasil ini membuat Indonesia dipastikan memiliki 6 wakil di babak perempat final.

6 wakil itu terdiri atas 2 tunggal putra, Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, satu tunggal putri Gregoria Mariska, satu ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan dua ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 

 



Source : tournamentaoftware.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan