Menang! Ahsan/Hendra Balaskan Dendam Marcus/Kevin di New Zealand Open 2019

Ananda Lathifah Rozalina Minggu, 5 Mei 2019 | 14:16 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, bersiap melakukan tos seusai memenangi pertandingan atas Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia) pada perempat final Singapore Open 2019. (BADMINTON INDONESIA)

BolaStylo.com - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan sukses memenangi duel final New Zealand Open 2019 pada Minggu (5/5/2019).

Berlangsung di Auckland, Selandia Baru, ganda berjuluk The Daddies itu membawa pulang sebuah hasil manis.

The Daddies sukses memenangi duel final New Zealand Open 2019 menghadapi wakil Jepang Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Ahsan/Hendra awalnya gagal meraih kemenangan di gim pertama dengan skor 20-22.

Baru pada gim kedua, Ahsan/Hendra berhasil bangkit dan menang dengan skor 21-15.

Baca Juga : New Zealand Open 2019 - Tak Diunggulkan, Wakil Korea Selatan Justru Bawa Pulang Dua Gelar Juara

Pada gim ketiga, Ahsan/Hendra berhasil menutup laga dengan skor 21-17.

Kemenangan ini membuat Ahsan/Hendra sukses mempersembahkan gelar juara New Zealand Open 2019 atas nama Indonesia.

Selain berhasil mempersembahkan gelar juara, Ahsan/Hendra juga berhasil membalaskan kekalahan rekan senegara, Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya di Kejuaraan Asia 2019.

Podium ganda putra pada Kejuaraan Asia 2019, di Wuhan Sports Center Gymnasium, Wuhan, China, Minggu (28/4/2019). (ki-ka) Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia), Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, Kang Min-hyuk/Kim Jae-hwan (Korea Selatan).

Pada Kejuaraan Asia 2019, Marcus/Kevin hampir saja juara namun dijegal oleh Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Selain, Ahsan/Hendra satu gelar juara lainnya dipersembahkan dari sektor tunggal lewat Jonatan Christie.

Pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu menang usai menaklukan wakil Hongkong, Ng Ka Long Angus.



Source : touramentsoftware.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan