Dijuluki Ratu Semua Ratu Bulu Tangkis, Berikut Sederet Prestasi Minarni Soedarjanto

Aziz Gancar Widyamukti Jumat, 10 Mei 2019 | 08:16 WIB
Minarni Soedarjanto muncul di Googl Doodle. (GOOGLE DOODLE)

Minarni Soedarjanto rupanya tak cukup puas hanya membawa pulang medali perak dari ajang All England 1968.

Ia bersama rekannya, Retno Koestijah, sukses meraih medali emas di nomor ganda putri dalam kejuaraan tersebut.

Baca Juga : Aksi Gila Naby Keita, Nekat Copot Perban Usai Liverpool Lolos ke Final Liga Champions

Minarni Soedarjanto adalah salah satu pebulu tangkis yang cukup diperhitungkan semasa kariernya dulu.

Ia menjadi pebulu tangkis putri Indonesia pertama yang mampu mencapai babak final All England.

Prestasi lainnya berhasil dicatatkan Minarni kala mewakili Indonesia dalam ajang Piala Uber 1975 di Jakarta.

Baca Juga : Menu Buka Puasa ala Karim Benzema yang Bisa Ditiru agar Tubuh Tetap Bugar

Saat itu Minarni bersama tim Uber Indonesia berhasil mempersembahkan gelar juara setelah mengalahkan Jepang dengan skor 5-2.

Sebelumnya, Minarni telah memperkuat Indonesia dalam Piala Uber sebanyak lima kali pada era 1960, 1963, 1966, 1969, dan 1975.

Setelah pensiun, Minarni lantas memilih berkarier sebagai pelatih di Pelatnas dan aktif dalam organisasi PB PBSI.



Source : Tribun Timur
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan