Pemain asal Peru Meninggal Dunia Gara-gara Minum Air Dingin Usai Berlaga

Aziz Gancar Widyamukti Sabtu, 11 Mei 2019 | 13:26 WIB
Kabar duka datang dari pemain Los Rangers asal Peru, Ludwin Florez Nole, yang meninggal dunia usai minum air dingin setelah berlaga. (THE SUN)

Nahas, nyawa Nole saat itu tak tertolong saat ia dalam perjalanan menuju ke rumah sakit.

"Dokter memberi tahu saya kalau dia (Nole) menderita serangan jantung karena terlalu banyak minum air dingin ketika tubuhnya masih panas," kata istri Nole dikutip BolaStylo.com dari The Sun.

Baca Juga : Momen Kocak saat Kevin Sanjaya Mendadak Panik Usai Tasnya Tiba-Tiba Hilang

Menurut keterangan dokter, air dingin itu menyebabkan perubahan pada denyut jantung Nole yang mengarah ke refleks kardiovaskular.

Dokter mengklaim peristiwa ini adalah kondisi yang langka ketika seseorang meminum air dingin.

Nole bukan satu-satunya pesepak bola yang meninggal dunia karena serangan jantung.

Pada 2017 lalu, mantan bek Inggris Ugo Ehiogu meninggal dunia di rumah sakit setelah serangan jantung di tempat latihan Tottenham Hotspur.

Baca Juga : Lama Tak Terdengar, Wonderkid Indonesia Tristan Alif Bawa Dua Kabar Membanggakan

Tak hanya itu, kiper FC Porto Iker Casillas juga sempat mengalami serangan jantung ketika menjalani latihan.

Casillas langsung dilarikan ke rumah sakit setelah pingsan dan jatuh di tempat latihan.

Nasib baik masih menghampiri Casillas, nyawanya masih bisa diselamatkan mendapat penanganan cepat dari rumah sakit.

Casillas kini bahkan sudah dalam kondisi stabil dan meninggalkan rumah sakit.



Source : The Sun
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan