Bawa Lecce Promosi ke Serie-A, Pesepak Bola Ini Sempat Akan Dinaturalisasi PSSI

Eko Isdiyanto Minggu, 12 Mei 2019 | 19:27 WIB
Thom Haye, pesepak bola Belanda keturunan Indonesia yang berhasil membawa Lecce promosi ke Liga Italia Serie-A, sempat akan dinaturalisasi PSSI. (instagram.com/thomhaye)

Baca Juga : Doakan Liverpool Juara Liga Inggris, Andini Nurmalasari Berharap Keajaiban Lain di Stadion Anfield!

Pemuda berusia 24 tahun itu terdapat dalam daftar naturalisasi PSSI melalui Siaran Pers Kemenpora pada 2017 lalu.

Dalam daftar tersebut, sang pemain tergabung dengan Stefano Lilipally, Ezra Walian, Sandy Walsh hingga Dareen Sidoel.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Thom Haye (@thomhaye) on

Akan tetapi, hanya Lilypally dan Ezra Walian lah yang akhirnya di naturalisasi oleh PSSI.

Sebelum berseragam Lecce, Haye memperkuat beberapa klub besar Liga Belanda seperti Az Alkmar dan Willem II.

Siaran Pers Kemenpora pada April 2017 yang menunjukkan Thom Haye masuk daftar pemain yang sempat akan dinaturalisasi PSSI.

Baca Juga : Bek Kiri Barcelona Mencoba Move On Pasca Kekalahan Telak dari Liverpool di Liga Champions

Sebelum akhirnya pada 2018 ia hijrah ke Italia dan bergabung dengan Lecce yang pada saat itu berkompetisi di Serie-B.

Haye tampil 13 kali pada musim pertamanya di Liga Italia Serie-B dengan torehan satu assist.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan