Kabar tersebut lantas membuat pendukung Liverpool dan Tottenham Hotspur merasa geram dengan keputusan itu.
Kelompok suporter Spirit of Shankly dan Tottenham Hotspur Supporters 'Trust kompak meminta delapan sponsor utama untuk memperbaiki keseimbangan jatah tiket ini.
Baca Juga: Ini Berita Buruk untuk Liverpool di Final Liga Champions
Adapun delapan sponsor utama tersebut adalah Nissan, Playstation, Gazprom, PepsiCo, Banco Santander, Mastercard, Heineken, dan Grup Expedia.
Mastercard mengisyaratkan bahwa kebijakan ini akan sulit diubah.
Hal itu karena pertimbangan waktu yang mendekati pelaksanaan final Liga Champions, sponsor, dan beragam alasan lainnya.
Baca Juga: Sikap Bijaksana Mohamed Salah Meski Liverpool Gagal Juara Liga Inggris
"Mengingat terlalu dekatnya pelaksanaan final, kami dan partner promosi, menutup segala penawaran tentang tiket yang sudah dialokasikan," demikian bunyi pernyataan resmi Mastercard, dikutip BolaStylo.com dari BBC.
Spirit of Shankly dan Tottenham Hotspur Supporters 'Trust melakukan protes ini karena akan banyak fan yang ketinggalan laga final akrena kebijakan tersebut.
Mereka juga meminta pihak sponsor untuk mengajukan penawaran kepada UEFA agar memberikan subsidi harga tiket.