Emosi Tak Berhasil Curi Poin dari Ratchanok Intanon, Pebulu Tangkis Rusia Ini Geram Hingga Bengkokkan Raket

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 21 Mei 2019 | 19:09 WIB
Berita bulu tangkis internasional - Piala Sudirman 2019. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Pebulu tangkis tunggal putri Rusia, Kosetskaya Evgeniya tampak meluapkan emosinya saat menjalani pertandingan Piala Sudirman 2019, Selasa (21/5/2019).

Berlangsung di Nanning, China, kini tim Rusia tengah berjuang menjalani laga kedua penyisihan grup menghadapi Thailand.

Setelah sebelumnya berhasil membuat repot tim Jepang, kini Rusia harus menghadapi Thailand.

Bertarung menghadapi Thailand, tim Rusia berhasil mencuri poin di partai pertama lewat ganda putra mereka, Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov.

Ivanov/Sozonov menang usai menaklukan wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Nipitphon Phuangpuapet dengan skor 21-11, 19-21, 21-15.

Kecolongan satu poin, Thailand pun berhasil menyamakan kedudukan di partai kedua lewat tunggal putri mereka, Ratchanok Intanon.

Baca Juga: Piala Sudirman 2019 - Nggak Ada Jaim-jaimnya, Kelakuan Kapten Tim Jepang Bikin Netizen Gemas Banget

Menjadi tunggal putri andalan, Intanon tak memberi kesempatan pada wakil Rusia.

Ia menaklukan wakil Rusia, Kosetskaya Evgeniya dengan skor 21-7, 21-16.

Namun sebelum mengalahkan Evgeniya, Intanon sempat membuat pebulu tangkis Rusia itu geram dan meluapkan emosinya di lapangan.

Ketika awal gim kedua sekitar skor 4-1 untuk Intanton, Evegeniya berusaha mencuri poin tapi terus gagal.

Ratchanok Intanon terlalu sulit untuk ditembusnya.

Ia pun tampak geram dan kemudian memukulkan raketnya ke lapangan yang ada di bawah kakinya dengan keras.

Akibat pukulannya tersebut, kepala raket miliknya pun akhirnya bengkok.

Raket pebulu tangkis rusia yang bengkok

Ia pun kemudian memperlihatkan raket bengkoknya dan berjalan keluar lapangan untuk mengganti raket dengan yang baru.

Usai kejadian tersebut, pertandingan berjalan seperti biasa kembali.

Baca Juga: Piala Sudirman 2019 - Indonesia Pastikan Lolos ke Perempat Final Meski Sisa Satu Pertandingan, Ini Alasannya



Source : berbagai sumber
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan