Gagal Bawa Barcelona Juara Copa del Rey, Lionel Messi Malah Bikin 2 Rekor!

Eko Isdiyanto Minggu, 26 Mei 2019 | 10:12 WIB
Ekspresi kecewa megabintang FC Barcelona, Lionel Messi, pada leg kedua semifinal Liga Champions 2018-2019 kontra Liverpool. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

Baca Juga: Usai Dikabarkan Tolak Juventus, Jose Mourinho Nikmati Waktu Luang untuk Nyalon di London

Rekor pertama yang diukir Messi adalah selalu menjebol gawang Valencia di setiap perjumpaan pada musim ini.

Pria Rosario tercatat sudah mengemas 4 gol hasil dari 3 pertemuan melawan Valencia.

Lionel Messi dan pemain Barcelona lesu setelah dikalahkan Valencia pada pertandingan final Copa del Rey 2018-2019 di Stadion Benito Villamarin, 25 Mei 2019.

Kemudian, catatan rekor yang kedua Messi adalah selalu mencetak gol di final Copa del Rey pada enam edisi yang berbeda.

Messi satu-satunya pesepak bola Spanyol yang selalu mencetak gol di final kompetisi bergengsi di Spanyol itu.

Baca Juga: Momen Konyol Wasit di Pertandingan Sepak Bola Amatir Belanda, Cetak Gol untuk Salah Satu Tim

Pundi-pundi gol yang ia torehkan terjadi pada final edisi 2009, 2012, 2015, 2017, 2018 dan 2019.

Tak heran mengapa pria berusia 31 tahun itu sebagai pesepak bola yang mendapat predikat Greatest of all Time atau GOAT.



Source : berbagai sumber
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan