Alisson Becker Ungkap Penyebab Sang Istri Tak Hadir di Final Liga Champions

Aziz Gancar Widyamukti Minggu, 2 Juni 2019 | 13:58 WIB
Kiper Liverpool, Alisson Becker, tampil gemilang dalam laga final Liga Champions melawan Tottenham Hotspur, Sabtu (1/6/2019) di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid. (TWITTER @CHAMPIONSLEAGUE)

"Ada banyak hal yang melintas di pikiran saya (setelah menang). Saya dayang dari kota kecil di selatan Brasil," kata Alisson, dikutip BolaStylo.com dari Tribuna.

"Istri saya tidak ada di sini, malam ini, karena dia akan hamil dan beberapa hari ke depan akan melahirkan Matteo, kami memberinya nama Italia."

Baca Juga: Terungkap Alasan Model Dewasa Menyusup dalam Laga Final Liga Champions

Kendati demikian, Alisson menunjukkan bahwa dia adalah sosok pria yang begitu pengertian terhadap Natalia.

Kiper asal Brasil itu langsung melakukan panggilan video dengan Natalia saat Liverpool masih merayakan kemenangan mereka di lapangan.

Alisson terlihat melakukan panggilan video dengan Natalia yang ditemani putra sulungnya di rumah.

Baca Juga: Gara-gara Alisson Becker, Satu Pemain Liverpool Gagal Foto Bareng Trofi Liga Champions

Momen romantis itu diunggah Natalia melalui akun media sosialnya pribadi.

Natalia mengunggah foto Alisson kala memamerkan panggilan video dengan dirinya di lapangan.

Alisson merupakan salah satu pemain kunci dalam kemenangan Liverpool menjuarai ajang Liga Champions.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

CAMPEÕES da Champions League!!! Que emoção!! Estamos sempre juntos!! Te amamos @alissonbecker !!!! ????❤️????????

A post shared by Natália Loewe Becker (@natalialbecker) on

Pasalnya, Alisson sukses mementahkan sepakan kaki kanan jarak jauh Son Heung-Min kala kedudukan 1-0 untuk Liverpool.

Berkat aksi Alisson, Son Heung-Min gagal menyamakan kedudukan saat itu.

The Reds justru sukses menggandakan keunggulan lewat tendangan kaki kiri Divock Origi pada menit ke-87.

Dengan hasil itu, Liverpool merengkuh juara Liga Champions setelah menang 2-0 atas Tottenham.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Inilah tim terbaik pekan ketiga Liga 1 2019 versi BolaSport.com. . Bagaimana pendapat kalian? . #liga1 #liga12019 #gridnetwork

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : tribuna.com
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan