"Jadi saya harap nanti pertandingan yang bagus buat saya."
Simon mengatakan kalau timnas Indonesia sudah melupakan kekalahan melawan Yordania dan siap untuk bertanding melawan Vanuatu.
Baca Juga: Tolak Timnas Indonesia, Ini Saingan Berat Emil Audero di Skuat Italia Piala Eropa U-21
"Seperti yang teman-teman ketahui kami baru saja kembali dari perjalanan yang sulit di Yordania," ujar Simon McMenemy menambahkan.
"Banyak pengalaman dan pelajaran yang bisa kita petik dari pertandingan lawan Yordania, banyak yang positif, banyak juga yang negatif."
"Tetapi saya bisa pastikan menuju pertandingan besok kita akan datang dengan attitude yang sangat positif. Kami siap."
Baca Juga: VIDEO - Fan Timnas Jepang Bersihkan Sampah Stadion di Piala Dunia Wanita 2019
Bagi Vanuatu, laga melawan timnas Indonesia merupakan ajang persiapan menjelang pertandingan di Piala OFC (setingkat Piala AFC di Asia) yang digelar bulan depan.
"Saya berharap besok pertandingan yang bagus dan menarik, karena kita datang ke Indonesia untuk mempersiapkan pasifik game (Piala OFC) yang akan jatuh pada bulan Juli," ujar Paul Munster selaku pelatih Vanuatu.
Paul mengatakan, bahwa timnya sangat antusias menjalani laga di negera yang baru pertama kali mereka kunjungi.
"Kita sudah tidak sabar menunggu pertandingan besok. Saya tahu pemain saya belum pernah ke Indonesia sebelumnya. Makanya tadi pagi sempat kita jalan-jalan dulu ke stadion SUGBK," tutur Paul.
Berikut link live streaming timnas Indonesia vs Vanuatu:
Source | : | PSSI |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |