BolaStylo.com - Pemain naturalisasi asal Brasil, Alberto Goncalves kembali memukau penggemar timnas Indonesia usai tampilkan performa impresif pada laga melawan Vanuatu.
Penyerang naturalisasi timnas Indonesia, Alberto Goncalves berbagi resep atas aksi impresifnya dalam laga persahabatan melawan Vanuatu.
Dalam laga tersebut, Alberto Goncalves sukses mencetak empat dari enam gol yang diciptakan timnas Indonesia.
Laga persahabatan melawan Vanuatu digelar Stadion Gelora Utama Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Sabtu (15/6/2019), timnas Indonesia menang dengan skor 6-0.
Beto sapaan akrab Alberto Goncalves berhasil memborong empat gol pada menit ke-2, 47', 61' dan 65'.
Baca Juga: Zinedine Zidane Jadi Kenangan Pertama Eden Hazard dengan Real Madrid
Usai pertandingan, sang pemain pun berbagi resep kesuksesannya tampil memukau pada laga tersebut.
Dilansir BolaStylo.com dari pssi.org, dukungan suporter menjadi pemacu semangat Beto dalam bertanding.
Kehadiran para suporter timnas Indonesia membuat sang pemain menjadi semakin termotivasi untuk bemain bagus.
Beto menyebut dukungan yang diberikan suporter untuk timnas bahkan sudah diberikan ketika para pemain masih di dalam bus.
Source | : | PSSI.org,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |