Manfaat Teh Pare dari Turunkan Kolesterol hingga Kurangi Risiko Kanker

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 18 Juni 2019 | 12:55 WIB
Manfaat Konsumsi Teh Daun Pare untuk Kesehatan. (foodlesfeed)

BolaStylo.com - Dikenal sebagai sayuran yang pahit, pare ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan.

Pare diketahui memiliki berbagai sifat obat yang berguna untuk mengobati berbagai penyakit.

Dalam segelas teh pare terdapat kandungan kalori, vitamin A, folat dan kalsium.

Selain itu pare juga mengandung kalium, karbohidrat, serat, hingga vitamin C.

Baca Juga: Manfaat Minum Air Hangat untuk Tubuh, Bantu Diet hingga Redakan Stres

Vitamin A membantu kamu menjadi pengelihatan dan kesehatan kulit.

Sedang vitamin C bertugas mencegah penyakit dan menyembuhkan luka serta pembentukan tulang.

Dilansir BolaStylo.com dari drfarrahmd.com berikut ini manfaat teh pare bagi kesehatan tubuh:

1. Mengontrol gula darah

Sudah lama diketahui bahwa pare mampu mengobati diabetes.

Beberapa penelitian membuktikan bahwa pare bisa mengontrol kadar gula dalam darah.

Minum teh pare bisa menurunkan gula darah dengan meningkatkan sekresi insulin.

2. Baik untuk mata

Berkat kandungan beta karoten dan vitamin A, sayuran ini bisa memperkuat pengelihatan dan mencegah masalah pada mata.

Selain itu teh pare juga efetif sebagai obat untuk menghilangkan lingkaran gelap pada mata.

3. Mengurangi risiko kanker

Sifat antioksidan para teh pare mampu melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas seperti proses penuaan dan kanker.

Baca Juga: Mengenal Glioblastoma, Penyakit Agung Hercules yang Cenderung Menyerang Pria

Sayuran pahit ini mampu memblokir pertumbuhan dan penyebaran sel kanker dan membunuhnya.

Selain itu pare juga mampu mengurangi efek samping dari kemoterapi pada penderita kanker.

4. Memerangi alergi

Kandungan yang terdapat di dalam minum ini bisa bertindak sebagai antihistamin yang membantu menghambat reaksi alergi di dalam tubuh.

Dengan mengkonsumsi teh pare, bisa mengobati bersin, hidung tersumbat, pilek, dan gatal-gatal akibat alergi.

5. Menurunkan kolesterol

Kadar kolesterol yang tinggi menjadi pemicu penyakit jantung.

Karenanya, penting untuk menjaga kadar kolesterol di dalam tubuh.

Baca Juga: Ini Dia Jus Penyelamat Rambut Rontok!

Teh pare banyak digunakan sebagai obat untuk menurunkan kadar kolesterol.

Kandungan asam folat dan zat besi pada pare juga membantu mengurangi risiko stroke dan menjaga kesehatan jantung.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 



Source : drfarrahmd.com
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan