Aksi brutal yang terjadi pada babak kedua itu bermula saar Becamex mendapat kesempatan lemparan ke dalam.
Kala itu, Nguyen Trung Tin berperan sebagai pemain yang melakukan lemparan ke dalam.
Baca Juga: Sergio Ramos Nikahan, Mantan Pilar Rubio Protes ke Media Spanyol
Awalnya, Nguyen Trung Tin melakukan lemparan ke dalam mengarah ke rekan satu timnya, Nguyen Trong Huy.
Trong Huy yang kala itu dibayangi Rasyid Bakri berhasil menerima lemparan dengan baik dan kemudian mengembalikan bola ke arah Nguyen Trung Tin.
Rasyid Bakri lantas mencoba merebut bola yang dioper Trong Huy ke Trung Tin.
Baca Juga: Terlibat Perdagangan Narkoba, Mantan Rekan Cristiano Ronaldo Dicopot dari Jabatannya di Brasil
Namun, percobaan Rasyid Bakri untuk merebut bola malah berujung sial baginya.
Rasyid disambut tendangan dua kaki Trung Tin yang mengenai perutnya ketika mereka saling berhadapan.
Gelandang PSM Makassar itu pun langsung tergelak di lapangan dan mengerang kesakitan sambil memegangi perutnya.
Baca Juga: Proses Adaptasi Jadi Alasan Jorge Lorenzo Sering Kecelakaan pada MotoGP 2019
Aksi brutal yang dilakukan Trung Tin terlihat jelas oleh wasit yang bertugas saat itu.
Sang wasit pun langsung mengeluarkan kartu kuning atas tindakan tak terpuji Trung Tin.
Tidak lama kemudian, wasit mengeluarkan kartu merah karena Trung Tin sebelumnya sudah mendapatkan kartu kuning.
50' RED CARD!Disaster strikes for Becamex as Trung Tin receives his second yellow for a poor challenge and the hosts are down to 10 men!Can PSM Makassar take advantage?#BBDvPSM #AFCCup2019 pic.twitter.com/nQSAuPKj6k
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) June 19, 2019
Tendangan brutal yang sempat terekam kamera itu langsung menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Dalam pertandingan ini, PSM Makassar akhirnya harus menyerah 0-1 meski mereka menghadapi 10 pemain tim lawan.
Selanjutnya, PSM Makassar akan kembali melawan Becamex pada leg kedua yang akan digelar di Stadion Pakansari, Bogor.
Source | : | Twitter,Fox Sports |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |