Dunia Bulu Tangkis Malaysia Kembali Dapatkan Kabar Buruk

Ananda Lathifah Rozalina Jumat, 21 Juni 2019 | 14:40 WIB
Ilustrasi Bulu Tangkis (adityafahmi)

BolaStylo.com - Dunia bulu tangkis Malaysia tampaknya kini tengah dalam tahun-tahun penuh cobaan dan ujian akhir-akhir ini.

Dunia bulu tangkis Malaysia kini tengah dalam masa krisis dan penuh cobaan.

Pasalnya, prestasi para pebulu tangkis Malaysia di kancah dunia musim ini terhitung tak terlalu gemilang.

Selain itu, Malaysia juga baru saja kehilangan tunggal putra andalan mereka Lee Chong Wei.

Lee mau tak mau harus mundur akibat kondisi kesehatannya yang tak memungkinkan usai penyembuhan kanker hidung yang dialaminya.

Malaysia pun kini harus bergantung pada generasi muda penerus Lee Chong Wei.

Tak cuma sampai disitu, kabar buruk kembali di rasakan dunia bulu tangkis Malaysia.

Baru-baru ini, tunggal putri tumpuan mereka, Goh Jin Wei kemungkinan akan melewatkan Olimpiade Tokyo 2022.

Baca Juga: Salah Satu Rahasia Perawatan Kulit Eksotik Kekasih Ronaldo Terungkap, Ternyata Dihargai Ratusan Ribu di Indonesia

Meski masih berusia 19 tahun, Jin Wei adalah pebulu tangkis putri Malaysia yang memiliki ranking tertinggi diantara wakil Malaysia lainnya.

Jin Wei menghuni ranking 26 dunia saat ini dan menjadi harapan Malaysia untuk berlaga di Olimpiade Tokyo 2020.

Tunggal Putri Malaysia, Goh Jin Wei.

Sayang, Jin Wei kemungkinan akan melewatkan kompetisi olahraga bergengsi tersebut karena kondisi kesehatannya.

Jin Wei mengalami sakit perut yang membuat kondisinya tak fit untuk berkompetisi.

"Saat ini, kesehatan (Goh) Jin Wei adalah prioritas utama kami. Kami berusaha melakukan yang terbaik untuknya semampu kami," ucap Pelatih Kepala BAM, Wong Choong Hann, dikutip dari New Straits Times.

"Kami sudah berkonsultasi dengan banyak dokter, tetapi kami belum menemukan apa yang salah dengan (sakit perut) itu," kata dia melanjutkan.

Jika situasinya tak kunjung membaik, pebulu tangkis muda milik Malaysia itu kabarnya kemungkinan tak akan mengikuti Olimpiade Tokyo 2020.

Namun, ia diharapkan akan ikut pada edisi berikutnya di Olimpiade Paris 2024 mendatang sebagai gantinya.

Jika benar-benar kehilangan Jin Wei di Olimpiade kali ini, Malaysia harus menumpukan asa mereka pada Sonia Cheah yang kini menghuni posisi 33 dunia.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on

 

 

 

 



Source : BolaSport.com,New Strait Times
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan