Baca Juga: Kenakan Gamis dan Peci Ketika di Masjid, Penampilan Floyd Mayweather Tuai Pujian Penggemar
"Semua tergantung pada tim, jika tim bisa membuat peluang untuk gol, maka akan lebih banyak gol," ucap Marko Simic.
"Saya harapkan itu. Akan tetapi, ini baru tiga laga dan saya yakin Persela punya waktu cukup untuk memperbaiki pertahanan mereka," ucapnya lagi.
"Jadi saya yakin mereka akan sangat menyulitkan kami meraih tiga poin," imbuhnya.
Simic pun mengaku meski berstatus sebagai tim tamu, Persija Jakarta mengusung target tinggi dalam laga tersebut.
Baca Juga: Akibat Video Konyol, Para Fan Desak Jesse Lingard Tinggalkan Old Trafford
Meski tak memasang target mencetak gol, baginya yang terpenting adalah kemenangan untuk Persija.
"Bukan, saya pikir target itu bagi kami adalah agar bisa menang," ujar Simic.
Akankah Persija mampu memberi pesakitan untuk kesekian kalinya untuk Persela? Atau justru Persela yang akan meraih poin penuh di depan publik sendiri.
Berikut link live streaming Persela Lamongan versus Persija Jakarta.
Source | : | BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com |
Penulis | : | Eko Isdiyanto |
Editor | : | Eko Isdiyanto |