Nasib Mengenaskan Rekan Mohamed Salah Usai Terlibat Skandal Seksual

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 27 Juni 2019 | 16:14 WIB
Mohamed Salah dan rekan-rekan timnas Mesir merayakan gol milik Trezeguet, dalam laga Piala Afrika 2019 kontra Zimbabwe di Cairo International Stadium, 21 Juni 2019. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BolaStylo.com - Rekan Mohamed Salah di timnas Mesir, Amr Warda, harus menanggung kenyataan pahit setelah dirinya terlibat skandal seksual.

Gelandang timnas Mesir, Amr Warda, belum lama ini telah melakukan tindakan menyimpang yang memalukan timnya.

Menurut laporan media lokal, rekan Mohamed Salah di timnas Mesir itu dituduh melakukan pelecehan seksual terhadap sejumlah perempuan.

Salah satu wanita yang menjadi korban Amr Warda adalah model keturunan Mesir-Inggris bernama Merhan Keller.

Baca Juga: Sebelum Hengkang, Cristiano Ronaldo Pernah Alami Pengalaman Buruk di Markas Real Madrid

Berdasarkan pengakuan Keller, Amr Warda sempat mengirim pesan yang tidak pantas.

Warda mengirimkan pesan tersebut melalui media sosial Instagram dan aplikasi pesan singkat WhatsApp.

Menindaklanjuti hal itu, Keller kemudian melampirkan sejumlah bukti dari para wanita yang mengaku sebagai korban Warda.

Baca Juga: Wayne Rooney Cetak Gol Spektakuler, Manchester United Kena Getahnya

Ia menyebar semua tangkapan layar pesan dan video yang sudah dikirimkan Warda kepada para wanita.

Bukti yang disebar Keller itu langsung menjadi perbincangan masyarakat dan menjadi berita utama di Mesir.

Akibatnya, Warda mengalami nasib mengenaskan seusai dirinya terlibat skandal seksual.

Baca Juga: Jadi Kunci Kemenangan DC United, Wayne Rooney Cetak Gol dari Tengah Lapangan

Mengenai kasus tersebut, Federasi Sepak Bola Mesir juga ikut turun tangan menindaklanjuti kelakuakn Warda.

Mereke mengeluarkan pernyataan resmi yang mengumumkan bahwa Warda telah dikeluarkan dari timnas Mesir.

Hal itu disampaikan pihak federasi pada hari yang bersamaan dengan jadwal timnas Mesir melawan Republik Demokrat Kongo pada Piala Afrika 2019.

Baca Juga: Inilah Fakta di Balik Kebun Ganja Milik Mike Tyson yang Jarang Diketahui Publik

"Kepala Federasi Sepak Bola Mesir, Hani Abu Reda, telah memutuskan untuk memecat Amr Warda dari kamp tim setelah berkonsultasi dengan staf teknis dan administrasi tim," demikian bunyi pernyataan federasi di Twitter.

Warda merupakan sosok pemain pengganti dalam kemenangan Mesir 1-0 atas Zimbabwe.

Akibat ulahnya, timnas Mesir kini hanya diperkuat 22 pemain untuk melanjutkan ajang Piala Afrika 2019.

Selanjutnya, Mohamed Salah dkk akan menghadapi Uganda pada laga ketiga grup mereka di Piala Afrika 2019, Senin (1/7/2019).



Source : Give Me Sport
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan