Terlibat Skandal Seksual, Rekan Mohamed Salah Didukung Kapten Timnas Mesir

Aziz Gancar Widyamukti Kamis, 27 Juni 2019 | 17:59 WIB
Mohamed Salah dan rekan-rekan timnas Mesir merayakan gol milik Trezeguet, dalam laga Piala Afrika 2019 kontra Zimbabwe di Cairo International Stadium, 21 Juni 2019. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BolaStylo.com - Rekan senegara Mohamed Salah, Amr Warda, mendapatkan pembelaan dari kapten timnas Mesir, Ahmed Elmohamady, seusai terlibat skandal seksual.

Gelandang timnas Mesir, Amr Warda, belum lama ini menggegerkan masyarakat karena tindakan menyimpang yang dia lakukan.

Rekan Mohamed Salah di timnas Mesir itu dikabarkan telah melakukan pelecehan seksual terhadap beberapa wanita.

Salah satu wanita yang menjadi korban Amr Warda adalah model bernama Merhan Keller.

Baca Juga: Pecandu Berat, Maurizio Sarri Mampu Habiskan 60 Batang Rokok per Hari

Model keturunan Mesir-Inggris itu mengaku bahwa Warda sempat mengirim pesan yang tidak pantas.

Warda mengirimkan pesan tersebut melalui media sosial Instagram dan aplikasi pesan singkat WhatsApp.

Perilaku negatif Warda itu pun kemdian dibongkar Keller di media sosial.

Baca Juga: Nasib Mengenaskan Rekan Mohamed Salah Usai Terlibat Skandal Seksual

Keller mengunggah sejumlah bukti berupa tangkapan layar pesan dan video yang sudah dikirimkan Warda kepada para wanita incarannya.

Sontak, foto-foto yang diunggah Keller itu kemudian menjadi viral dan dimuat sebagai berita utama di Mesir.

Warda sendiri sudah menyampaikan permintaan maaf kepada publik lewat sebuah video yang diunggah di Facebook.

Baca Juga: Sebelum Hengkang, Cristiano Ronaldo Pernah Alami Pengalaman Buruk di Markas Real Madrid

Warda meminta maaf kepada pihak-pihak yang merasa dirugikan atas tindakannya tersebut.

"Maaf untuk siapa saja yang kesal dengan saya atau siapa pun yang saya buat kesal," demikian pernyataan Warda dalam video, dikutip BolaStylo.com dari Mirror.

Menanggapi kasus skandal itu, kapten timnas Mesir Ahmed Elmohamady juga turut memberikan komentar ke publik.

Baca Juga: Wayne Rooney Cetak Gol Spektakuler, Manchester United Kena Getahnya

Ahmed Elmohamady menyatakan bahwa dirinya enggan menyalahkan Warda atas tindakannya.

Pemain sayap Aston Villa itu justru akan mendampingi dan mendukung Warda saat masa-masa sulit ini.

"Amr Warda adalah salah satu dari kami dan kami semua melakukan kesalahan. Kami tidak akan meninggalkan Warda sendirian," kata Ahmed Elmohamady.

Baca Juga: Jadi Kunci Kemenangan DC United, Wayne Rooney Cetak Gol dari Tengah Lapangan

"Warda mewakili Mesir pada banyak kesempatan sebelumnya, dan apa yang harus kita lakukan adalah berdiri di sampingnya."

"Tidak ada pemain yang harus bertanggung jawab atas apa pun yang dilakukan di luar lapangan. Kami mendukung Amr Warda."

Dampak dari kasus ini, Federasi Sepak Bola Mesir memutuskan mendepak Warda dari daftar pemain tim nasional.



Source : Mirror
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan