Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF U-15 2019, Ujian Pertama untuk Bima Sakti!

Eko Isdiyanto Sabtu, 29 Juni 2019 | 17:45 WIB
Pelatih Timnas U-16 Indonesia Bima Sakti mengamati latihan pasukannya di National Youth Training Center (NYTC), Sawangan, Depok, Jawa Barat, Senin (13/5/2019), untuk Piala AFF U-16 2019. (FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

BolaStylo.com - Timnas U-16 Indonesia asuhan Bima Sakti akan berlaga di turnamen Piala AFF U-15 yang digelar di Chonburi, Thailand.

Kiprah Bima Sakti sebagai pelatih tim nasional muda Indonesia akan dimulai pada Piala AFF U-15 2019 yang digelar di Thailand.

Turnamen Piala AFF U-15 akan digelar mulai 27 Juli hingga 9 Agustus 2019 dan diikuti 12 negara yang terbagi dalam dua grup.

Timnas U-16 Indonesia asuhan Bima Sakti tergabung dalam grup A bersama Myanmar, Vietnam, Timor Leste, Singapura dan Filipina.

Sementara itu, tuan rumah Thailand tergabung dalam grup B bersama Malaysia, Laos, Kamboja, Brunei Darussalam dan Australia.

Baca Juga: Kim Kurniawan Ungkap Dua Harapan pada Bobotoh Jelang Duel Kontra Bhayangkara FC

Menyusul agenda tersebut, timnas U-16 Indonesia dibawah asuhan Bima Sakti telah menyelesaikan pemusatan latihan tahap kedua.

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, pemusatan latihan yang dilakukan itu memang menjadi persiapan untuk berlaga di ajang tersebut.

Luis Milla (kanan) berbincang dengan Bima Sakti

Menurut BolaSport.com, rencananya para pemain akan kembali melakukan pemusatan tahap terakhir pada 8 Juli 2019.



Source : BolaSport.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan