Kalah Cukup Telak dari Klub Israel, Media Polandia Soroti Lechia Gdansk dan Egy Maulana Vikri

Eko Isdiyanto Senin, 1 Juli 2019 | 19:00 WIB
Rekan setim Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk, Daniel Lukasik yang baru saja berlibur ke Pulau Bali. (instagram.com/daniel_lukasik)

BolaStylo.com - Media Polandia soroti penampilan Lechia Gdansk bersama Egy Maulana Vikri saat kalah cukup telak dari klub asal Israel.

Wonderkid Indonesia, Egy Maulana Vikri menjadi andalan Lechia Gdansk dalam laga persahabatan melawan klub Israel, Hapoel Be'er Sheva.

Dalam laga tersebut Egy Maulana Vikri tampil selama 60 menit sebelum akhirnya Lechia Gdansk kalah dengan skor cukup telak.

Tim asuhan Piotr Stokowiec terpaksa mengakui keunggulan lawan dengan skor 0-3.

Hasil itu sontak membuat Lechia Gdansk mendapat sorotan dari salah satu media Polandia.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG! Link Live Streaming Persebaya Vs Persela Liga 1 2019 Pekan ke-6

Termasuk dengan performa pemain muda berbakat Indonesia, Egy Maulana Vikri yang diturunkan sejak menit awal pertandingan.

Media Polandia, Przeglad Sportowy menyebut Lechia Gdansk harus menerima pelajaran berharga dari klub asal Israel itu.

Przeglad Sportowy juga menyoroti mengapa Piotr Stokowiec memilih Egy sebagai starter di sektor kanan timnya.

Pelatih berusia 47 tahun itu mengaku memiliki alasan tersendiri mengenai keputusannya itu.

Baca Juga: Tampilan Pertama Aaron Ramsey dengan Jersey Juventus Banjir Pujian dari Juventini

Stokowiec menyebut timnya sedikit mengambil resiko dengan memberikan keleluasaan pada pemain muda.

Sementara itu, menanggapi kekalahan tersebut Piotr menegaskan timnya fokus dalam mencari solusi dan pelajaran.

"Kami mengambil resiko dengan ide memprioritaskan sektor kanan pertahanan untuk pemain muda," ucap Piotr.

"Laga ujicoba merupakan tentang mencari solusi, saya lebih memilih mendapat pelajaran dan tekanan dari klub kuat ketimbang hanya sekadar mencari kemenangan dari klub lemah," imbuhnya.

Baca Juga: 4 Alasan Copa America 2019 Jadi Paling Mengecewakan Bagi Lionel Messi, Salah Satunya Karena Liverpool!

Rencananya Lechia Gdansk akan menjalani laga ujicoba kedua melawan AEK Larnaca pada 29 Juni 2019.

Akan tetapi ujicoba kedua itu dibatalkan, selanjutnya Egy Maulana Vikri dkk akan melawan Oympiacos pada 3 Juli 2019.



Source : przegladsportowy.pl,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan