Digembar-gemborkan Jadi Pelatih Baru Timnas Thailand, Akira Nishino Malah Ungkap Fakta Mengejutkan

Ananda Lathifah Rozalina Rabu, 3 Juli 2019 | 17:52 WIB
Pelatih timnas Jepang, Akira Nishino. (estu)

BolaStylo.com - Mantan pelatih Timnas Jepang, Akira Nishino diumumkan menjadi pelatih baru Timnas Thailand dan Timnas U-23 Thailand.

Pihak federasi Thailand (FAT) sebelumnya mengalami beberapa masalah perihal kekosongan kursi pelatih di tim senior dan level U-23 mereka.

Hal tersebut terjadi usai pelatih pengganti sementara Sirisak Yodyardthai memilih mundur usai gagal meraih hasil memuaskan di Kings Cup 2019.

Untuk mengisi slot kosong pelatih tersebut, pihak FAT pun bergerak cepat dengan menggaet mantan pelatih Timnas Jepang, Akira Nishino.

Akira merupakan mantan pelatih Timnas Jepang yang pernah membawa tim negeri sakura mencapai babak 16 besar Piala Dunia 2018 lalu.

Kedatangan Akira ini pun secara resmi diumumkan lewat media sosial offisial FAT, @changsuek.

Baik dari twitter maupun Instagramnya, FAT mengucapkan selamat datang pada Akira Nishino.



Source : Foxsportasia.com
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan