Petenis Australia Kembali Lakukan Servis Nyeleneh saat Jumpa Rafael Nadal

Eko Isdiyanto Jumat, 5 Juli 2019 | 07:36 WIB
Aksi Rafael Nadal pada babak keempat French Open 2019, Minggu (2/6/2019) (twitter.com/ATP_Tour)

BolaStylo.com - Petenis putra Australia, Nick Kyrgios kembali melakukan servis nyeleneh saat jumpa Rafael Nadal di babak ketiga Wimbledon 2019.

Nick Kyrgios tampaknya tak ada kapok-kapoknya melakukan servis nyeleneh saat jumpa Rafael Nadal.

Para penggemar tenis mungkin masih ingat dengan aksi Nick Kyrgios di babak 16 besar Mexican Open 2019.

Pertandingan yang berlangsung pada 28 Februari 2019 itu sempat membuat petenis Spanyol geram dan emosi.

Hal itu dikarenakan aksi Nick Kyrgios yang melakukan underarm serve atau servis dari bawah.

Baca Juga: Liburan di Yunani, Dele Alli 'Teler' di Pinggir Pantai Tanpa Sebab yang Jelas

Meski pada saat itu servis tersebut tak membuahkan poin, aksi Kyrgios sukses membuat Rafael Nadal 'kepanasan'.

Nadal pun menyebut apa yang dilakukan Kyrgios menandakan kurangnya rasa hormat pada lawan.

Rafael Nadal pun harus menerima kekalahan dari Nick Kyrgios pada laga tersebut.

Aksi itu ternyata kembali diulang oleh Kyrgios saat jumpa Nadal di babak ketiga turnamen Wimbledon 2019.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan