BolaStylo.com - Aksi Egy Maulana Vikri di Liga Polandia kemungkinan besar akan bisa disaksikan oleh masyarakat Indonesia di televisi.
Egy Maulana Vikri memulai karier internasionalnya di Liga Polandia dengan bergabung di klub Lechia Gdansk.
Sejauh ini, Egy Maulana Vikri telah menunjukkan penampilan yang gemilang saat memperkuat skuar Lechia Gdansk.
Penampilan apik Egy bahkan bahkan berhasil membuat pelatih Lechia Gdansk Piotr Stokowiec bangga dan percaya untuk terus memainkan pemain kelahiran Medan itu.
Baca Juga: Fakta Arjen Robben, Si Pemain Ringkih Pensiun di Usia 35 Tahun
Bahkan kemampuan Messi Indonesia itu disebut oleh media Polandia sudah layak untuk bermai di level profesional.
"Pemain muda Indonesia terlihat bagus dan kamu dalam melihat setelah lebih dari satu tahun di Polandia dia (Egy) lebih dan lebih siap untuk bermain di level profesional," tulis Wyborcza.pl.
Menjadi pemain yang digadang-gadang oleh masyarakat Indonesia, keberadaan Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansks ternyata menarik salah satu stasiun televisi Indonesia.
Dilansir dari laman resmi Ekstraklasa, salah satu stasiun televisi di Indonesia ingin menayangkan Liga Polandia tempat Egy bermain.
Namun stasiun televisi itu hanya berminat untuk menayangkan pertandingan yang melibatkan Lechia Gdansk.
“Kami juga berkomunikasi dengan penyiar dari Amerika melalui agensi Cubillos dan penyiar Indonesia yang tertarik menyiarkan pertandingan yang melibatkan Lechia Gdansk,” kata Borkowska konsultan hak siar kompetisi Ekstraklasa.
Ekstraklasa membuka tender hak tayangnya kepada beberapa negara luars sejak bulan Maret 2019.
Mereka akan bernegosiasi untuk memegang hak siar Liga Polandia selama dua musim yaotu 2019/2020 dan 2020/2021.
Source | : | ekstraklasa.org |
Penulis | : | Rara Ayu Sekar Langit |
Editor | : | Eko Isdiyanto |