Jelang Indonesia Open 2019, Gronya Somerville Dapat Hadiah Puluhan Juta Rupiah

Ananda Lathifah Rozalina Selasa, 9 Juli 2019 | 15:32 WIB
Pebulu tangkis tercantik dunia asal Australia, Gronya Somerville ()

BolaStylo.com - Jelang Indonesia Open 2019, pebulu tangkis Australia, Gronya Somerville mendapatkan rejeki hasil uasaha kerasnya.

Ganda putri asal Australia, Gronya Somerville dipastikan menjadi salah satu nama yang akan meramaikan kompetisi Indonesia Open 2019 pada 16-21 Juli mendatang.

Bertandem dengan Setyana Mapasa, Gronya Somerville akan bertarung di sektor ganda putri pada Indonesia Open 2019.

Namun, sebelum menyambangi Indonesia, Gronya rupanya memperoleh rejeki buah dari usaha kerasnya berlatih selama ini.

Gronya/Mapasa diketahui berhasil meraih title juara level BWF Worldtour pertamanya.

Baca Juga: Menteri Susi Pudjiastuti Tantang Pendiri Facebook Pertaruhkan 10 Persen Saham Dalam Lomba Padle, Yuk Kenali Apa Itu Olahraga Paddling!

Bersama Mapasa, Gronya akhirnya bisa menggondol satu gelar BWF World Tour pada Minggu (7/7/2019) lalu.

Gronya/Mapasa berhasil mengamankan gelar usai menaklukan wakil Korea Selatan, Chang Ye-na/Kim Hyerin di partai final.

Ganda putri Austarlia itu menaklukan Chang/Kim dua gim langsung dengan skor 21-16, 21-14.

Berhasil memenangi BWF World Tour series untuk pertama kalinya, Gronya/Mapasa tak cuma menggondol trofi.

Mereka berdua juga menggondol hadiah sebesar 5.925 dollar Amerika atau setara 83,6 juta rupiah.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Gronya Somerville - Badminton (@gronyasomerville) on

 

Itu berarti, masing-masing pebulu tangkis ganda putri Australia itu mengantongi 41,8 juta rupiah.

Usai juarai Canada Open 2019, Gronya/Mapasa akan berkompetisi di US Open 2019.

Baca Juga: Bukan dengan Kaki, Sergio Ramos Punya Cara Nyeleneh untuk Lakukan Tantangan Membuka Tutup Botol



Source : BolaStylo
Penulis : Ananda Lathifah Rozalina
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan