Cara Mudah Turun Berat Badan, Coba Minum 5 Minuman Ini Sebelum Tidur

Rara Ayu Sekar Langit Selasa, 9 Juli 2019 | 15:59 WIB
Teh kayu manis dapat membantu menurunkan berat badan dengan cepat ()

BolaStylo.com - Permasalah berat badan yang sering kali dialami adalah diet yang selalu gagal.

Banyak yang sudah melakukan diet dan olahraga namun berat badan tidak kunjung turun.

Tapi jangan menyerah dulu, kamu bisa mencoba lima minuman ini untuk menurunkan berat badan.

Minumanini mampu membantu membakar lemak ketika sedang tidur.

Itu sebabnya disarankan untuk mengkonsumsinya sebelum tidur.

Baca Juga: Manchester United Terpuruk, Pual Pogba Diminta Tak Main Instagram

Tidak hanya itu, dengan minuman ini juga membuat tidur menjadi lebih nyenyak.

Yuk coba konsumsi lima minuman sehat ini sebelum tidur!

1. Susu hangat

Susu hangat mampu membuat kita tidur dengan nyenyak.

Kandungan kalsium dan tryptophan akan membuat kamu rileks.

Jika dibarengi dengan tidur yang cukurp, 7 - 8 jam, rasa lapar akan berkurang dengan minum susu sebelum tidur.

2. Teh hijau

Sudah sejak lama teh hijau digunakan sebagai ramuan untuk diet.

Kandungan yang terdapat pada teh ini akan meningkatkan metabolisme tubuh dan mencegah berat badan naik.

3. Teh jahe

Berdasarkan penelitian, teh jahe mampu mengurango obesitas.

Meminumnya sebelum tidur akan membantu proses pencernaan makanan.

Hasilnya lemak yang dikonsumsi mampu tercerna dengan baik dan tidak membuat tubuh menjadi gemuk.

4. Teh kamomil

Tidak hanya membuat tidur lebih nyenyak, teh kamomil bisa menghilangkan perut buncit.

Baca Juga: Jelang Indonesia Open 2019, Gronya Somerville Dapat Hadiah Puluhan Juta Rupiah

Disarankan teh kamomil dikonsumsi satu jam sebelum tidur untuk membuat tubuh rileks.

5. Teh kayu manis

Kayu manis juga memiliki manfaat untuk meningkatkan metabolisme.

Kandungan antioksidan dan antibiotik berguna untuk detoks racun dan lemak pada tubuh.

Artikel ini telah tayang di Cewekbanget.grid.id dengan judul Sebelum Tidur, Minum 5 Minuman Ini Biar Berat Badan Cepat Turun!



Source : cewekbanget.grid.id
Penulis : Rara Ayu Sekar Langit
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan