Hasil Indonesia Open 2019 - Buang Raket! Pebulu Tangkis Denmark Ini Berharap Momen Ajaib Muncul

Eko Isdiyanto Kamis, 18 Juli 2019 | 17:49 WIB
Pebulu tangkis Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus yang berharap momen ajaib muncul padanya sebelum kalah dari Jonatan Christie di babak kedua Indonesia Open 2019. (instagram.com/hkvittinghus)

BolaStylo.com - Pebulu tangkis Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus sempat berharap munculnya momen ajaib sebelum dikalahkan Jonatan Christie di babak kedua Indonesia Open 2019.

Perjalanan pebulu tangkis spesialis tunggal putra asal Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus di Indonesia Open 2019 harus terhenti pada babak kedua turnamen.

Hans-Kristian Solberg Vittinghus terpaksa harus mengakui keunggulan wakil Indonesia, Jonatan Christie.

Bermain di Istora Senayan, Jakarta pada Kamis (18/7/2019) pebulu tangkis Denmark itu kalah dua gim langsung.

Jojo sapaan akrab Jonatan Christie menyudahi perlawanan Vittinghus dengan skor akhir 22-10, 21-13.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG! Link Live Streaming Indonesia Open 2019, Sudah 7 Wakil Tanah Air yang Gugur!

Di balik kekalahannya, terdapat menarik ketika Vittinghus berharap momen ajaib menghampirinya sebelum kalah dari Jojo.

Hal itu terjadi ketika pertandingan memasuki gim kedua saat Jojo unggul dengan skor 18-11.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BADMINTON FOR FUN - OPEN PP (@ftosports) on

Untuk memperoleh kemenangan guna lolos ke babak perempat final, Jonatan Christie harus bermain maksimal saat melawan Vittinghus.

Benar saja, aksi Jojo jelang pertandingan berakhir mampu membuat Vittinghus pontang-panting hingga jatuh bangun.

Baca Juga: Pesepak Bola Belgia Dukung Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Puncaknya adalah ketika Vittinghus mengembalikan bola chop menyilang Jojo dalam rally ketika skor 18-11.

Vittinghus yang mengira bola akan di smash oleh Jojo telah bersiap di sudut tengah agak kebelakangan lapangan.

Hasilnya, ia pun harus jatuh bangun untuk menerima dan mengembalikan bola chop dari Jojo.

Meski berhasil, ia tidak memiliki cukup waktu untuk bangkit berdiri.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG Link Live Streaming Persela Vs Bali United Liga 1 2019, Asa Nil Maizar Amankan Tiga Poin di Kandang!

Alhasil, ia mengharapkan momen ajaib muncul padanya ketika mencoba menerima bola pengembalian Jojo.

Dalam posisi terjatuh, Vittinghus melempar raket yang ia pegang ke arah datangnya bola.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by SOBAT BL (@sobat.bl) on

Akan tetapi, usahanya itu belum berbuah momen ajaib seperti yang ia harapkan.

Bola hasil pengembalian dari Jojo masuk, skor pun bertambah bagi keunggulan wakil Indonesia menjadi 19-11.

Baca Juga: Inilah Salah Satu Tindakan Fan yang Bisa 'Hancurkan' Martabat Manchester United

Sementara itu, raket Vittinghus terbang dengan sia-sia tanpa membuahkan hasil.

Jojo pun memastikan langkahnya ke babak perempat final Indonesia Open 2019 usai mengalahkan Vittinghus.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Youtube saat ini telah menjadi platform streaming video terpopuler di dunia. Tak heran, angka penontonnya pun terus tumbuh besar dan meningkat pesat. Sebesar 57 persen pengguna YouTube mencari konten hiburan, serta 86 persen juga menyatakan mengunjungi situs tersebut untuk mempelajari informasi baru. Saat ini, pengguna internet telah terbiasa mengunjungi YouTube bukan hanya untuk mendapatkan hiburan, tetapi juga untuk belajar atau mendapatkan informasi, tentunya disesuaikan dengan preferensi dan kebutuhan masing-masing pengguna. Grid Network melalui berbagai segmen media di dalamnya selalu menghadirkan informasi yang dapat menghibur para audience. Berikut adalah 5 Video dengan jumlah views terbanyak @grid.network #GridNetwork #KGMedia

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan