Video - Tendangan Jarak Jauh Harry Kane ala Captain Tsubasa ke Gawang Mantan Kiper Arsenal!

Eko Isdiyanto Senin, 22 Juli 2019 | 19:00 WIB
Harry Kane dan Matthijs de Ligt berduel saat laga International Champions Cup 2019 di National Stadium, Singapura, Minggu (21/7/2019). (BAGASKARA SETYANA/BOLASPORT.COM)

Pesepak bola berusia 25 tahun itu memukau para penonton dengan tendangan jarak jauh ala Captain Tsubasa.

Baca Juga: Adik Tiri Penyerang Manchester United Tembus Babak Final Miss England 2019!

Bermula dari kemelut yang terjadi di tengah lapangan pertandingan antara beberapa pemain Juve dan Tottenham.

Bola muntah hasil kemelut tersebut langsung disambar dengan tendangan keras ke arah gawang Juventus oleh Harry Kane.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Harry Kane (@harrykane) on

Mantan kiper Arsenal, Woljiceh Szczesny yang menjadi palang pintu terakhir Juventus gagal membendung derasnya laju bola.

Bola hasil sepakan Kane itu melambung tinggi sebelum akhirnya menukik tajam ala Captain Tsubasa.

Baca Juga: Link Live Streaming Perseru Badak Lampung Vs Borneo FC Liga 1 2019, Main Sore Ini

Captain Tsubasa, salah satu anime Jepang atau film kartun yang mengisahkan perjalanan sepak bola sosok Tsubasa Ozora.

Di dalam anime tersebut Tsubasa Ozora terkenal akan tendangan jarak jauhnya yang selalu menghasilkan gol.

Baik fan Tottenham dan Juventus yang menyaksikan laga itu tak segan memberi standing applause untuk Harry Kane.



Source : bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan