Rilis Daftar 50 Klub Terkaya di Dunia, Real Madrid Wakili Sepakbola Sebagai Klub Paling Tajir

Fauzi Handoko Arif Selasa, 23 Juli 2019 | 12:32 WIB
Presiden Real Madrid, Florentino Perez (depan). (TWITTER.COM/RMADRIDHOME_)

BolaStylo.com - Forbes telah merilis daftar 50 klub olahraga terkaya di dunia tahun 2019.

Manchester United, Barcelona, dan Real Madrid memang dikenal sebagai klub kaya sepakbola masuk dalam daftar Frobes kali ini.

Hal tersebut selalu terlihat kala Manchester United, Barcelona, dan Real Madrid menggaji beberapa pemain bintangnya dengan harga mahal.

Selain itu, ketiga klub diatas juga berani menggelontorkan uang dengan jumlah banyak untuk merekrut pemain mahal.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bebas dari Tuntutan Pidana Kasus Pemerkosaan

Dikutip BolaStylo.com dari Forbes, klub National Football League (NFL) atau biasa dikenal American Football, Dallas Cowboys menepati posisi teratas sebagai klub terkaya.

Total kekayaan klub milik Jerry Jones itu mencapai 5 miliar dollar atau kisaran 70 triliun rupiah.

Pendapatan Dallas naik 4 persen dari tahun sebelumnya dan mendapatkan pendapatan kisaran 365 juta dollar.

Dibawah Dallas, ada klub Major League Baseball (MLB) atau olahraga baseball, New York Yankees dengan berada di peringkat ke-2 dengan kekayaan 4,6 miliar dollar atau kisaran 64,4 triliun rupiah.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - 2 Wakil Indonesia Melaju, Unggulan Asal China Ini Malah Kandas di Hari Pertama



Source : Forbes
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Video Pilihan