BolaStylo.com - Bek Arsenal, Rob Holding, berhasil lolos dari sebuah jebakan yang dibuat oleh fan ketika sedang menjalani turnamen pramusim.
Rub Holding merupakan pemain yang mengikuti turnamen pramusim bersama Arsenal di Amerika Serikat.
Dalam ajang tersebut, Arsenal menjadi lawan tanding Real Madrid pada laga yang digelar Selasa (24/7/2019).
Sebelum pertandingan bergulir, pemain Arsenal terlihat meladeni para fan yang sudah menunggu untuk meminta tanda tangan.
Baca Juga: Dihukum karena Paksa Cium Reporter, Kubrat Pulev Bisa Bertarung Lagi
Dalam sebuah video, terlihat suasana riuh para fan yang menyodorkan jersey Arsenal kepada bek The Gunners, Rub Holding.
Holding yang terbiasa menghadapi situasi semacam itu terlihat refleks memberikan tanda tangan tanpa melihat jersey dari fannya.
Alhasi Holding pun menerima sebuah jersey warna putih yang kusut karena genggaman fan tersebut.
Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Terancam Sanksi Berat Usai Buat Tulang Tengkorak Lawan Penyok
Holding kemudian membuka jersey putih tersebut agar ia bisa memberikan tanda tangan tanpa terganggu kondisi jersey yang kusut.
Namun, Holding rupanya menemukan jebakan di jersey yang disodorkan oleh salah satu fan tersebut.
Ketika jersey itu dibuka, Holding melihat sebuah tulisan sponsor dari perusahaan asuransi asal Amerika Serikat, AIA.
Baca Juga: 5 Klub dengan Harga Jual Tertinggi, Tak Ada Tempat untuk Manchester United
Holding langsung sadar bahwa satu-satunya klub Liga Inggris yang memiliki logo sponsor perusahaan asuransi tersebut adalah musuh klubnya, Tottenham Hotspur.
Bek Arsenal itu pun langsung mengembalikan jersey tersebut dan meninggalkan kerumunan fan yang sedang berburu tanda tangan.
Meski demikian, Holding tak sedikitpun memasang raut wajah kesal setelah mendapat jebakan dari salah satu fan.
Baca Juga: Mengenal Manfaat dan Bahaya Ganja, Narkotika yang Dikonsumsi Jefri Nichol
Ia justru tersenyum setelah mengembalikan jersey sembari meninggalkan kerumunan fan.
Holding seolah memperlihatkan perasaan lega karena berhasil lolos dari jebakan dan tidak menandatangani jersey Tottenham Hotspur.
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Aziz Gancar Widyamukti |
Editor | : | Aziz Gancar Widyamukti |