Mantan pebulu tangkis yang kerap disapa Butet itu terlihat hadir selama turnamen Indonesia Open 2019.
Pada partai pamungkas, ada momen menarik yang ditunjukkan Liliyana kala dua wakil China saling memperebutkan gelar juara di sektor ganda campuran.
Baca Juga: Bek Arsenal Nyaris Kena Jebakan Fan dan Tanda Tangani Jersey Tottenham Hotspur
Peristiwa itu terjadi ketika Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong melawan rekan senegaranya, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping, dalam laga di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019).
Kala itu, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong memetik kemenangan atas Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong lewat dua gim yang berakhir 21-13, 21-18.
Seusai laga, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong pun langsung meninggalkan lapangan untuk menuju ke ruang ganti pemain.
Baca Juga: Dihukum karena Paksa Cium Reporter, Kubrat Pulev Bisa Bertarung Lagi
Pada saat itulah, terjadi momen langka antara Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dan Liliyana Natsir.
Tiba-tiba saja Liliyana mengacungkan jempol ketika Zheng Si Wei meninggalkan lapangan dan berjalan di depannya.
Nampaknya gestur acungan jempol yang diberikan Liliyana saat itu merupakan bentuk apresiasi terhadap pasangan China tersebut.
Zheng Si Wei pun lantas membalas Liliayana dengan mengacungkan gestur jempol kepada mantan rekan duet Tontowi Ahmad tersebut.
Mengaku beruntung tak ada Owi/Butet
Kemenangan ini merupakan gelar kedua bagi Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong di Indonesia setelah sebelumnya menjuarai Indonesia Masters 2019.
Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong mengakui bahwa persaingan sektor ganda campuran semakin mudah lantaran tak ada Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Liliyana sendiri telah mengumumkan pensiun dari dunia bulu tangkis seusai kejuaraan Indonesia Masters 2019.
"Peluang di sini lebih besar karena kita ketahui pernampilan dari Owi/Butet (sapaan akrab Tontowi/Liliyana) sangat bagus saat berada di Istora. Jadi, tanpa mereka peluang kita (juara) besar," kata wakil China tersebut.