Barcelona Telah Memulai Proyek Baru Tanpa Sosok Lionel Messi, Ada Apa?

Fauzi Handoko Arif Senin, 29 Juli 2019 | 14:50 WIB
Lionel Messi (kanan) bersama Presiden FC Barcelona Josep Bartomeu dalam momen penandatanganan kontra (HO / BARCELONA FC PRESS OFFICE )
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by FC Barcelona (@fcbarcelona) on

Total biaya pembelian pemain yang dikeluarkan Bartomeu untuk Barcelona berada diatas 1,5 triliun rupiah.

Pemain-pemain dengan total harga diatas yang dibeli Barcelona era Bartomeu diantaranya Ousmane Dembele, Antonie Griezmann, dan Philippe Coutinho.

Sosok Antoine Griezmann merupakan salah satu pemain yang diproyeksikan masuk pada rencana Bartomeu pasca Messi gantung sepatu.

Meskipun tidak ada isyarat Messi ingin pergi dari klub, Barcelona tetap akan melanjutkan kesuksesan pemain asal Argentina itu.

Baca Juga: 5 Alasan Dibalik Performa Buruk Zinedine Zidane Selama Tur Pramusim

"Kami pikir itu adalah kewajiban kami untuk bekerja di era tanpa Messi," kata Bartomeu.

Barcelona akan bersiap menghadapi Arsenal pada perhelatan Trofi Juan Gamper di Camp Nou pada Senin, (5/8/2019) pukul 01.00 WIB dinihari.

Saat ini Lionel Messi dan Luis Suarez sedang bersiap datang ke markas Barcelona setelah menyelesaikan liburannya.

Baca Juga: Sedang Berpesta di Spanyol, Lionel Messi Cs Reuni dengan Mantan Gelandang Barcelona Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaStylo (@bolastylo) on



Source : Reuters
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan