Arema FC Vs Persib Bandung, Adu Klaim Kemenangan Mantan Dua Klub!

Eko Isdiyanto Selasa, 30 Juli 2019 | 13:54 WIB
Gelandang Arema FC, Makan Konate (kiri) dan pelatih Persib Bandung, Robert Rene Albert (kanan) jelang duel Arema FC Vs Persib Bandung, Liga 1 2019 pekan ke-11, Selasa (30/7/2019). (suryamalang.tribunnews.com)

BolaStylo.com - Laga Arema FC Vs Persib Bandung lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-11, duel emosional dua mantan andalan masing-masing klub.

Arema FC akan menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-11 di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada Selasa (30/7/2019).

Pertandingan tersebut sekaligus menjadi laga emosional dua sosok mantan masing-masing klub.

Pada sisi Arema FC terdapat gelandang Makan Konate, sementara Persib Bandung adanya pelatih Robert Rene Alberts.

Seperti yang diketahui bersama bahwa dua sosok ini masing-masing pernah memberi gelar juara bagi kedua klub.

Baca Juga: Terima Penghargaan, Cristiano Ronaldo Digiring Kembali ke Real Madrid

Robert Rene Alberts bersama Arema Indonesia sukses meraih gelar juara Indonesia Super League musim 2009/2010.

Kemudian, Makan Konate sukses mempersembahkan gelar Liga Super Indonesia tahun 2014 untuk Persib Bandung.

Dua sosok ini kini akan saling berhadapan dengan klub yang masing-masing pernah mereka bela.

Dilansir BolaStylo.com dari Surya Malang, Robert Rene Alberts menegaskan datang ke Kanjuruhan untuk memetik tiga poin.

Baca Juga: Link Live Streaming Thailand Open 2019 - Wakil Indonesia Memulai Perjuangan di Babak Pertama!

Meski ia tak menampik bahwa semua elemen yang berada di Arema FC sudah seperti saudara sendiri.

"Saya pernah melawati musim yang indah bersama Arema ketika kami menjadi juara," ucap Robert Rene Alberts.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin latihan timnya jelang laga kontra Bali United pada pekan ke-11 Liga 1 2019.

"Mereka sudah seperti saudara. Saya ke Malang ini untuk dapat poin," ucapnya lagi.

Sementara itu hal yang sama juga dilontarkan oleh Makan Konate.

Baca Juga: Liburan di Spanyol, Lionel Messi Cs Pamer Pesona WAGs Barcelona di Atas Kapal Mewah!

Pesepak bola asal Mali ini mengaku siap membawa Arema FC mengalahkan mantan klub yang pernah ia bela.

Ia mengaku senang dapat bertanding melawan Persib Bandung.

Bagi Makan Konate, kemenangan Arema FC atas Persib Bandung fokus utama, andai ia sukses mencetak gol maka itu merupakan bonus baginya.

"Saya senang bila menang melawan mantan tim. Target saya besok adalah bisa membawa Arema FC menang" ucap Makan Konate.

Baca Juga: Sambut Thailand Open 2019, Ratchanok Intanon Ajak Fajar Alfian Makan Bakso

"Kalau bisa mencetak gol, itu bonus. Tapi yang utama adalah tim harus menang dulu," ucapnya lagi.

Konate juga menambahkan laga melawan Persib tidaklah mudah mengingat lawannya merupakan salah satu tim besar di Tanah Air.

Gelandang Arema FC, Makan Konate memberikan komentar setelah pertandingan timnya melawan Persebaya Surabaya pada leg pertama final Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Selasa (9/4/2019).

Namun, hal itu tidak merupakan masalah baginya.

"Besok adalah pertandingan yang sangat sulit dan tidak mudah. Persib adalah tim kuat dan besar," ujar Makan Konate.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Thailand Open 2019 - Sejumlah Unggulan Indonesia Tanding Hari Ini!

"Sebelumnya mereka kalah di kandang. Tentu mereka datang ke sini untuk cari poin.

"Tapi tidak masalah. kami juga akan tampil maksimal untuk untuk dapat tiga poin besok," imbuhnya.

Patut ditunggu siapakah yang akan memenangi laga emosional dua mantan sosok andalan Arema FC dan Persib Bandung ini.



Source : suryamalang.tribunnews.com,bolastylo.bolasport.com
Penulis : Eko Isdiyanto
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan