Live Streaming Timnas U-15 Indonesia Vs Timor Leste, Duel Perebutan Posisi Puncak!

Aziz Gancar Widyamukti Rabu, 31 Juli 2019 | 11:47 WIB
Logo Piala AFF U-15 2019. (TWITTER AFFPRESSE)

BolaStylo.com - Link live streaming timnas U-15 Indonesia vs Timor Leste pada Piala AFF U-15 2019 bisa didapatkan di artikel ini.

Timnas U-15 Indonesia akan melakoni matchday ketiga menantang Singapura dalam ajang Piala AFF U-15 2019.

Duel timnas U-15 Indonesia melawan Timor Leste itu akan berlangsung di Stadion Institute of Physical Education, Bangkok, Thailand, Senin (29/7/2019) pukul 15.00 WIB.

Pertandingan antara timnas U-15 Indonesia melawan Timor Leste bisa disaksikan melalui siaran langsung SCTV atau link live streaming.

Baca Juga: Jadwal Piala AFF U-15 2019 - Timnas Indonesia Kontra Timor Leste Sore Ini di SCTV

Laga timnas U-15 Indonesia kontra Timor Leste diprediksi akan berlangsung cukup sengit.

Hal itu dikarenakan kedua tim sama-sama menduduki posisi teratas klasemen Grup A Piala AFF U-15 2019.

Timor Leste saat ini kokoh di puncak klasemen karena unggul agresivitas gol atas Indonesia setelah meraih dua kemenangan beruntun pada pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Persib Bandung Kalah Telak dari Arema FC, Michael Essien Ikut Berkomentar

Pada laga pertama Timor Leste menang 7-1 atas Filipina, kemudian kembali menang 3-1 saat berjumpa Singapura.

Tren positif juga dialami timnas U-15 Indonesia ketika melakoni dua laga sebelumnya.

Tim asuhan Bima Sakti itu sukses menggilas Vietnam dengan skor 2-0 dalam laga pertama.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Marcus/Kevin Kokoh di Puncak, Jonatan Christie Tempel Ketat Axelsen

Timnas U-15 Indonesia kembali meraih kemenangan 3-0 saat mengahadapi Singapura pada Senin (29/7/2019).

Menghadapi Timor Leste, timnas U-15 Indonesia bertekad untuk merebut posisi puncak klasemen sementara Grup A Piala AFF U-15 2019.

Bima Sakti mengatakan, skuat Garuda Asia langsung memasang target kemenangan atas Timor Leste setelah menumbangkan Singapura.

Baca Juga: Jadwal Thailand Open 2019 - Indonesia Berpeluang Loloskan Banyak Pemain ke Babak Kedua

Bima Sakti memberi arahan pada para pemain

"Kami langsung fokus penuh untuk pertandingan. Kami incar hasil terbaik untuk pertandingan melawan Timor Leste," kata Bima Sakti dikutip BolaStylo.com dari laman resmi PSSI.

Pelatih berusia 43 tahun itu mengatakan sudah melakukan persiapan matang dengan mempelajari video pertandingan.

"Kami akan evaluasi dan perbaiki kekurangan kami. Kami juga akan sama-sama mempelajari kekuatan Timor Leste, hal-hal apa yang perlu kita waspadai dan yang bisa kita manfaatkan untuk mendapatkan hasil maksimal," tambah Bima.

Baca Juga: VIDEO - Momen Konyol Marcelo dan Eden Hazard Menjadi Rejeki Pemain Inggris Ini

Jika berhasil menang atas Timor Leste, Indonesia akan merebut puncak klasemen Grup A Piala AFF U-15 2019.

Dengan demikian, Indonesia memiliki peluang besar lolos ke semifinal Piala AFF U-15 2019.

Apalagi, dua lawan terakhir Indonesia, yakni Filipina dan Myanmar, bisa dikatakan tim yang mudah.

Berikut link live steaming timnas U-15 Indonesia vs Timor Leste pada matchday ketiga Piala AFF U-15 2-2019, Rabu (31/7/2019).

LINK 1

LINK 2



Source : BolaStylo
Penulis : Aziz Gancar Widyamukti
Editor : Aziz Gancar Widyamukti
Video Pilihan