Berikut Daftar Skuat Bulu Tangkis Indonesia di Kejuaraan Dunia 2019

Fauzi Handoko Arif Rabu, 31 Juli 2019 | 20:05 WIB
Marcus Gideon dna Kevin Sanjaya. (instagram.com/kevin_sanjaya)

BolaStylo.com - Tim bulu tangkis Indonesia telah merilis nama-nama pemain yang akan berlaga pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019.

Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 atau TOTAL BWF World Championship 2019 akan digelar pada 19-25 Agustus 2019.

Tuan rumah Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019 yakni adalah Swiss dan diselenggarakan di Kota Basel.

Baca Juga: Link Live Streaming Thailand Open 2019 - Andalan di Nomor Ganda Campuran Indonesia Bermain Sore Ini!

Dilansir BolaStylo.com dari BolaSport.com, diprediksi seluruh pebulu tangkis di seluruh dunia akan mengikuti ajang tersebut.

Demikian juga tim dari Indonesia yang akan mengirimkan wakil-wakil terbaiknya untuk berlaga pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019.

Total terdapat 16 wakil Indonesia yang akan dikirim ke dalam kompetisi tersebut.

Baca Juga: Link Live Streaming Madura United Vs PSS Sleman Liga 1 2019, Seto Nurdiantoro Usung Target Tinggi

Hadir pula beberapa nama unggulan Indonesia yang akan disiapkan untuk menyabet tropi Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019.

Dari nomor ganda putra terdapat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Ketiga nama tersebut saat ini sedang bertengger di peringkat 10 besar rangking BWF Ganda Campuran.

Dimana Marcus/Kevin saat ini masih bertengger di peringkat pertama ranking dunia.

Baca Juga: Fantastis! Detail Kapal Mewah yang Digunakan Lionel Messi Cs Liburan

Sementara itu, dari nomor tunggal putra, ada nama Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting sebagai unggulan.

Kedua nama tersebut juga berada dalam jajaran 10 besar rangking BWF Tunggal Putra.

Kemudian di nomor ganda putri tedapat  nama Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang menjadi favorit.

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-15 2019 Indonesia Vs Timor Leste, Aksi Tengil Penyerang Kontroversial The Rising Sun

Greysia Polii/Apriyani Rahayu kini ada di posisi 5 rangking BWF Ganda Putri.

Sedangkan dari ganda campuran, ada pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja sebagai favorit.

Baca Juga: Persib Resmi Laporkan Arema FC ke PT LIB, Ini Hal yang Dipermasalahkan

Pada nomor tunggal putri, Indonesia hanya mengirimkan dua nama yakni Gregoria Mariska Tunjung dan Fitriani.

Meskipun tidak berada dalam daftar favorit juara, namun, kedua pebulu tangkis tersebut tetap menjadi andalan Tanah Air.

Berikut daftar lengkap wakil Indonesia pada Kejuaraan Dunia 2019 pada 19-25 Agustus 2019:

Tunggal Putra

1. Anthony Sinisuka Ginting2. Jonatan Christie3. Tommy Sugiarto

Tunggal Putri

1. Fitriani2. Gregoria Mariska Tunjung

Ganda Putra

1. Berry Angriawan/Hardianto2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto3. Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo4. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Ganda Putri

1. Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta2. Greysia Polii/Apriyani Rahayu3. Jauza Fadhila Sugiarto/Yulfira Barkah

Ganda Campuran

1. Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja2. Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti3. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari4. Ronald/Annisa Saufika

*) Daftar sewaktu-waktu dapat berubah menyesuaikan kondisi pemain.

Baca Juga: VIDEO - Nasib Apes Rey Misterio di Monday Night Raw, Topengnya Dicopot Paksa!



Source : BolaSport.com
Penulis : Fauzi Handoko Arif
Editor : Eko Isdiyanto
Video Pilihan